7 Keutamaan Bulan Suci Ramadhan

Keutamaan Bulan Suci Ramadhan
ISTIMEWA. 7 Keutamaan Bulan Suci Ramadhan. Image: (pixabay.com).
0 Komentar

4. Doa Orang Berpuasa Merupakan Doa yang Mustajab

Rasulullah SAW menjelaskan bahwa orang-orang yang berpuasa di bulan suci Ramadhan memiliki derajat yang istimewa di mata Allah SWT, oleh karenanya doa yang dipanjatkan orang yang berpuasa merupakan doa yang mustajab. Dalam sebuah hadis Rasulullah SAW bersabda.
“Ada tiga macam doa yang mustajab, yaitu doa orang yang sedang puasa, doa musafir dan doa orang yang teraniaya,” (H. R. Baihaqi).

5. Malam Seribu Bulan (Lailatul Qodar) Dalam Bulan Ramadhan

Keutamaan berikutnya yaitu pada adanya malam seribu bulan (Lailatul Qodar). Malam yang penuh kemuliaan dan keberkahan dikatakan terletak pada malam ganjil pada 10 malam terakhir di bulan Ramadhan. Allah SWT berfirman dalam surat al-Qodar ayat 1-3 yang artinya:

“Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Quran) pada Lailatul Qodar (malam kemuliaan). Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan.”

Baca Juga:Program Kartu Prakerja telah dibuka, ini 6 Perubahan Kebijakan Terkait PrakerjaPrakerja Gelombang 49 Masih Dibuka, Segera Daftar di Prakerja.go.id, Ini Caranya

6. Allah Membebaskan Penghuni Neraka

Keutamaan bulan suci Ramadhan selanjutnya adalah dibebaskannya penghuni neraka oleh Allah, keterangan ini merujuk pada hadis Nabi Muhammad SAW yang diriwayatkan oleh Tirmidzi. Rasulullah SAW bersabda:

“Jika awal Ramadhan tiba, maka setan-­setan dan jin dibelenggu, pintu-pintu neraka ditutup, tidak ada satu pintu pun yang dibuka. Sedangkan pintu-pintu surga dibuka, dan tidak satu pintu pun yang ditutup. Lalu ada seruan (pada bulan Ramadhan); Wahai orang yang menginginkan kebaikan, datanglah. Wahai orang yang ingin kejahatan, tahanlah dirimu. Pada setiap malam Allah SWT memiliki orang-orang yang dibebaskan dari neraka,” (H. R. Tirmidzi).

7. Ramadhan Mengajarkan Sabar dan Taqwa

Keutamaan yang terakhir yaitu berpuasa di bulan suci Ramadhan mengajarkan sabar untuk menahan lapar, minum, dan hawa nafsu. Karena dengan sabar itulah yang menuntun pada peningkatan ketaqwaan dan penghambaan diri kepada Allah SWT. Hal ini sesuai dengan firman Allah dalam surat Al-Baqarah ayat 183 yang artinya:

“Hai orang-orang yang beriman diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana telah diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu semua bertaqwa.”

Demikian 7 Keutamaan bulan suci Ramadhan yang special dan semestinya patut untuk disyukuri. Sebab umat sebelum Rasulullah SAW tidak mendapatkan keutamaan-keutamaan ini. Semoga ini memacu pembaca untuk lebih giat beribadah dan melakukan amalan di bulan suci Ramadhan secara istiqomah supaya mendapat berkah dan rahmat dari Allah SWT. (*)

0 Komentar