Cara Membuat Perkedel Bondon, Kuliner Khas Bandung yang Enak Pol!

Perkedel Kentang. Cara Membuat Perkedel Bondon, Kuliner Khas Bandung yang Enak Pol!. Foto: dapurkobe.com
Perkedel Kentang. Cara Membuat Perkedel Bondon, Kuliner Khas Bandung yang Enak Pol!. Foto: dapurkobe.com
0 Komentar

RAKCER.ID – Bandung merupakan salah satu kota di Jawa Barat yang terkenal dengan wisata kulinernya. Banyak orang yang mengatakan bahwa Bandung memiliki banyak makanan enak dan ramah di kantong.

Jika dalam waktu dekat akan berkunjung ke Bandung untuk liburan, tidak ada salahnya mencoba berwisata kuliner khas Bandung di sana.

Selain makanan berat, makanan ringan bisa dijadikan kuliner khas Bandung yang juga tidak kalah menarik untuk dicoba. Selain bisa makan ditempat bisa juga membawanya pulang sebagai oleh-oleh untuk orang tersayang di rumah.

Baca Juga:3 Resep Masakan Olahan Daging Ayam, Mudah Dicoba!Cara Download Game Dota 2 PC, Sangat Mudah Loh!

Salah satu kuliner khas Bandung yang wajib dicoba pada saat malam hari adalah Perkedel Bondon, yang buka mulai jam 21.00 WIB.

Walau belum buka warungnya para pembeli sudah berdatangan terlebih dahulu dan mengantre agar kebagian kuliner satu ini.

Namun,jangan khawatir jika tidak bisa membeli Perkedel Bondon ke Bandungnya langsung, bisa juga membuatnya di rumah dengan cara di bawah ini.

Berikut Cara Membuat Perkedel Bondon, Kuliner Khas Bandung yang Enak Pol! :

Bahan-bahan :

  • Kentang 150gram
  • Tepung terigu 25 gram, direkomendasikan menggunakan tepung terigu Segitiga Biru milik Bogasari
  • Tepung tapioka 25 gram
  • 2 butir telur
  • Merica halus secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Penyedap rasa kaldu ayam, direkomendasikan menggunakan Royco Kaldu Ayam
  • Daun bawang selembar di potong halus
  • Minyak Secukupnya

Cara Memasak :

Pertama, bersihkan dan kupas kentang. potong kentang sesuai yang diinginkan. Kemudian, panaskan air kukusan dalam panci dengan api sedang. Setelahnya, kukus potongan kentang ke dalam panci yang ada air kukusannya.

Kukus hingga empuk dengan api sedang, angkat dan pindahkan ke dalam mangkuk. Haluskan menggunakan garpu, lalu diamkan hingga dingin.

Kedua, campur tepung terigu dan tepung tapioka, aduk rata hingga semua tercampur.

Ketiga, setelah kedua tepung tercampur rata, masukkan telur, merica, garam, daun bawang dan penyedap rasa. Aduk kembali hingga merata.

0 Komentar