RAKCER.ID – Tips berbelanja dengan hemat saat bulan ramadhan untuk membeli kebutuhan pokok di bulan ramadhan.
Saat bulan Ramadhan akan banyak fokus orang-orang mencari bahan pangan untuk kebutuhan ramadhan.
Sehingga pengeluaran akan lebih besar dari biasanya. Sebab, beberapa bahan pokok harganya akan mengalami kenaikan.
Baca Juga:Takjil Hemat, Berikut 4 Rekomendasi Resep Jajanan Ramadhan Olahan RumahSerba-Serbi Ramadhan: Sarung Sebagai Identitas Budaya Lokal Indonesia, Berikut Sejarah dan Ragam Motifnya
Sehingga anda harus cerdas dalam berbelanja dengan hemat agar tidak berlebihan dalam berbelanja.
Berikut Tips Berbelanja dengan Hemat saat Bulan Ramadhan
1. Alokasikan Dana
Dalam menghemat pengeluaran uang selama bulan ramadhan anda dapat jauh-jauh hari menyediakan dana dan mulai mengaturnya dengan perencanaan.
Anda bisa mulai mengaturnya dari gaji atau dana bulanan yang disisihkan dan akan disimpan dan di kelola selama bulan ramadhan.
2. Membuat List Belanjaan
Sebelum mulai berbelanja buatlah daftar list belanjaan yang akan dibeli ketika berbelanja dan usahakan sesuai dengan daftar list yang sudah dibuat.
3. Mencari Promo & Diskon
Selama bulan ramadhan banyak toko atau pasar modern memberikan penawaran promo dan diskon untuk para pembeli.
Jadi, anda jangan sampai terlewatkan promo dan diskon yang ditawarkan oleh took dan pasar modern sehingga bisa menghemat pendanaan dalam berbelanja.
4. Buat Rencana Menu Makanan
Membuat perencanaan dalam menu makanan sangat diperlukan. Hal tersebut dilakukan agar anda bijak dalam membeli kebutuhan untuk berbuka puasa dan sahur.
Baca Juga:5 Rekomendasi Resep Minuman Berbuka Puasa yang NikmatMembuat Kamu Percaya Diri Saat Aktivitas, Berikut 5 Rekomendasi Aroma Parfum Elegan dan Terbaik
Mempersiapkan dan membeli bahan makanan sesuai kebutuhan dan memasak sendiri dirumah rasanya lebih hemat dan praktis.
Bukan hanya itu saja, anda juga bisa mengeksplor berbagai menu masakan untuk dicoba saat berbuka puasa dan makan sahur.
5. Berbelanja di Pasar Tradisional
Pasar tradisional pada umumnya memberikan harga yang terjangkau serta bisa terjadi tawar-menawar antara penjual dan pembeli. Sehingga lebih meminimalisir pengeluaran dana.