Jelang Persija vs Bhayangkara FC: Kedua Tim Ngotot Ingin Raih 3 Poin

Persija vs Bhayangkara FC
Persija vs Bhayangkara FC. FOTO: twitter.com/MediaPersija/RAKCER.ID: twitter.com/
0 Komentar

Emral Abus menyatakan bahwa timnya berambisi untuk mendapatkan poin penuh. Hal ini karena Bhayangkara FC belum meraih kemenangan dalam Liga 1 2023-2024.

“Kami bermain sebagai tim tamu dan Persija didukung oleh Jakmania. Namun, saya yakin kami dapat tampil lebih baik dan memenangkan pertandingan,” ujar Emral Abus, seperti yang dilansir oleh PT Liga Indonesia Baru pada hari Minggu, 16 Juli 2023.

Pelatih berusia 46 tahun tersebut menyatakan bahwa timnya telah melakukan evaluasi menyeluruh. Hal ini karena Bhayangkara FC mengalami kekalahan dalam dua pertandingan terakhir.

Baca Juga:Apple Umumkan Tap to Pay di iPhone Guna Untungkan PedagangSamsung Galaxy Z Fold 5 Bocor ke Publik? Gimana Spek dan Harganya ya?

Pertama, Bhayangkara FC kalah dari PSIS Semarang dengan skor 1-3. Kemudian, mereka juga mengalami kekalahan tipis dari RANS Nusantara FC dengan skor 1-2.

“Kami melakukan evaluasi, perbaikan, dan analisis terhadap tim kami sendiri. Terutama dalam hal kebugaran yang menjadi catatan dalam dua pertandingan sebelumnya,” kata Emral Abus.

Saat ini, Bhayangkara FC terdampar di posisi ke-18 dalam klasemen sementara Liga 1 2023-2024 tanpa mengumpulkan poin.

Lalu bagaimana prediksi jalannya pertandingan Persija vs Bhayangkara nanti? simak artikel berikut.

Prediksi Persija vs Bhayangkara FC

Jalannya pertandingan Persija vs Bhayangkara FC diprediksi akan berlangsung sengit, sebab kedua tim sama-sama memiliki ambisi untuk raih kemenangan pertamanya.

Seperti Thomas Doll yang merupakan Pelatih dari Persija, dirinya sedang senang sebab salah satu pemainnya dapat dimainkan pada pertandingan Persija vs Bhayangkara FC nanti.

Pemain yang dimaksud adalah Ondrej Kudela yang merupakan salah satu pemain andalan yang dimilikinya.

Baca Juga:Gone Girl Pernah Tayang di TV Indonesia: Baru-baru iniHasil Bali United vs Madura United di BRI Liga 1 Indonesia 2023/2024: Bali United Menang Walau Hanya dengan 10 Pemain, Keren

Bek asal Republik Ceko itu sempat absen panjang karena mengalami cedera, sehingga Kudela melewatkan dua laga awal Persija di BRI Liga 1 Indonesia Musim 2023/2024.

Jadi jangan lupa menyaksikan pertandingan sengit antara Persija vs Bhayangkara FC di siaran langsung Vidio.com pada Minggu, 16 Juli 2023 Pukul 19.00 WIB.

Temukan berita dan artikel menarik lainnya di Google News.

0 Komentar