Akomodasi Lebih Mudah dengan Aplikasi Tiket.com, Cara Cepat Pesan Hotel Online

Tiket.com
Akses boking penginapan dengan aplikasi Tiket.com. Foto: Pinterest/rakcer.id
0 Komentar

Selanjutnya, Anda akan diminta untuk memasukkan kode OTP (One Time Password) yang dikirimkan melalui SMS oleh Tiket.com.

Anda juga bisa memilih untuk menyambungkan akun Google, Facebook, atau Apple ID agar proses pendaftaran menjadi lebih cepat.

Pilih Fitur “Hotel” di Beranda

Setelah masuk ke aplikasi, Anda akan melihat berbagai tombol fitur di halaman utama. Untuk memesan hotel, pilihlah fitur “Hotel”.

Baca Juga:Mengintip Misteri Gunung Salak, Eksplorasi Keindahan Kawah TersembunyiPeta Jejak Sejarah di Gunung Salak: Dari Mitos ke Realitas

Isi Data Menginap dan Pesan Hotel

Selanjutnya, isi data mengenai detail pemesanan hotel Anda. Beberapa informasi yang perlu diisi meliputi:

– Lokasi menginap, seperti kota tujuan atau area tertentu untuk pencarian yang lebih spesifik.

– Tanggal check-in dan check-out, yang dapat Anda pilih melalui kalender yang muncul.

– Jumlah tamu dan kamar yang dibutuhkan. Biasanya, satu kamar hotel hanya dapat menampung dua tamu. Jika jumlah tamu lebih dari dua, lebih baik memesan lebih dari satu kamar.

Setelah mengisi informasi tersebut, klik tombol “Ayo Cari” untuk memproses permintaan Anda.

Sesuaikan Preferensi Hotel

Pada tahap ini, Anda akan melihat berbagai pilihan hotel yang sesuai dengan kriteria pencarian Anda. Untuk mempermudah, Anda bisa menggunakan fitur “Ubah”, “Filter”, atau “Urutkan”.

– Fitur “Ubah” memungkinkan Anda mengedit data pemesanan tanpa harus kembali ke halaman sebelumnya.

Baca Juga:Melangkah ke Keindahan Tersembunyi Gunung Salak: Alternatif Wisata Alam di BogorSiap-siap! Rekrutmen PT Philip Morris Agustus 2023 Telah Dibuka, Lowongan Kerja di Seluruh Indonesia!

– Fitur “Filter” membantu Anda menyaring pilihan hotel berdasarkan preferensi, seperti rentang harga, fasilitas, dan jenis akomodasi.

– Fitur “Urutkan” memungkinkan Anda mengurutkan daftar hotel berdasarkan harga atau rating.

Dengan fitur-fitur ini, Anda dapat menyempurnakan pilihan hotel yang sesuai dengan harapan Anda.

Review Hotel dan Pesan Kamar

Setelah memilih hotel, Anda akan melihat detail akomodasi, termasuk foto-foto, fasilitas, dan testimoni dari pengunjung sebelumnya. Jika sudah yakin, klik “Lihat Kamar”, lalu “Pesan” untuk memulai proses pemesanan.

Review Pemesanan dan Isi Detail Pemesan

Sebelum melakukan pembayaran, pastikan untuk meninjau kembali detail pemesanan, seperti tanggal menginap, lokasi hotel, dan jenis kamar yang Anda pilih. Lengkapi juga detail pemesan dan informasi tamu yang akan menginap.

Anda juga bisa menambahkan permintaan khusus, seperti jenis ranjang atau kamar dengan pintu penghubung. Jika semuanya sudah benar, klik “Lanjutkan”.

0 Komentar