Tidak tanggung-tanggung, ASUS OLED memiliki color gamut 100% DCI-P3 dan telah mengantongi sertifikasi PANTONE Validated Display.
ASUS OLED juga mendukung teknologi HDR dan telah tersertifikasi VESA DisplayHDR True Black. Singkatnya, layar ASUS OLED diciptakan berdasarkan standar kebutuhan industri kreatif.
Dengan demikian, semua konten yang ditampilkan ASUS OLED dijamin akurat sesuai dengan apa yang ingin ditampilkan oleh sang pembuat konten.
Baca Juga:Cek Spesifikasi Ban Pirelli Diablo Superbike Moto2 dan Moto3, Apakah Layak Dibeli ?5 Cara Membuat Brownies Kukus, Enak, Simpel, Cocok Untuk Dijadikan Usaha
ASUS OLED juga dibekali fitur Eye Care yang memungkinkan spektrum cahaya biru berbahaya untuk mata dikurangi secara drastis tanpa mengorbankan kualitas visual.
Inovasi tersebut membuat ASUS OLED dapat mengurangi paparan radiasi sinar biru untuk kesehatan mata dalam jangka panjang.
ASUS OLED juga telah mengantongi sertifikasi dari TÜV Rheinland untuk low-blue light dan anti-flicker. Berkat ASUS OLED, pengguna Vivobook S 14 (K3402) dapat menikmati sajian visual terbaik sekaligus dapat beraktivitas lebih lama tanpa harus khawatir dengan dampak negatif layar laptop bagi kesehatan mata.
Fitur Premium
Tidak hanya hadir dengan hardware dan layar premium, Zenbook S 13 OLED (UM5302) juga dilengkapi fitur pendukung terbaik di kelasnya. Salah satunya adalah ASUS ErgoSense Keyboard.
Didesain khusus untuk menghadirkan pengalaman mengetik terbaik, ASUS ErgoSense Keyboard di Zenbook S 13 OLED (UM5302) memiliki key travel sejauh 1,4 mm yang tepat untuk mengetik serta key-cap dish 2,2 mm yang sesuai dengan bentuk jari manusia.
Tampil sebagai perangkat pendukung produktivitas dengan portabilitas terbaik, Zenbook S 13 OLED (UM5302) tentu harus bisa mendukung aktivitas online conference atau video call dengan baik.
Untuk itulah Zenbook S 13 OLED (UM5302) dibekali dengan teknologi AI Noise-Cancelling yang memungkinkan untuk meredam berbagai suara bising di sekitar penggunanya, memastikan komunikasi tanpa gangguan saat online conference atau video call.
Baca Juga:Link Nonton One Piece Live Action, Apakah Sesuai Ekspektasi Para Nakama?Cek Spesifikasi Laptop Gaming Lenovo LOQ, Segini Harganya
ASUS bahkan membekali Zenbook S 13 OLED (UM5302) dengan mikrofon khusus dengan dukungan multi-presenter yang mempermudah aktivitas online conference call.
Zenbook S 13 OLED (UM5302) juga dapat menjaga kesehatan penggunanya karena dilengkapi lapisan anti-bakteri khusus. Teknologi ini dapat mencegah perkembangan bakteri di permukaan bodi laptop hingga 99% dalam jangka waktu 24 jam.