Dalam perjalanan menuju Danau Kastoba, wisatawan perlu hati-hati dikarenakan saat trekking hanya ada jalur setapak dengan jalur yang tidak begitu besar. Sementara bagian jalan sisi kanan dan kirinya berupa jurang yang begitu dalam.
Namun sesampainya disana wisatawan akan disuguhkan oleh pemandangan Danaunya yang cantik dan suasananya yang sejuk masih terjaga alami
Tidak dipungut biaya untuk masuk ke Danau Kastoba namun wisatawan hanya perlu izin terlebih dahulu kepada warga sekitar. Hal ini bertujuan untuk masyarakat tahu jika ada pengunjung yang datang ke Danau Kastoba ini dikarenakan tempatnya yang sangat sepi.
Baca Juga:Hasil Lengkap Drawing Piala Dunia U-17, Timnas Indonesia Tergabung di Group AHasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 5 dan 7 September 2023. Akibat Kerusuhan Laga Persija vs Persib Klub Persija Kena Sanksi Berat
Air Terjun Laccar
Tempat wisata selanjutnya ada Air Terjun Laccar. Air Terjun Laccar merupakan bagian dari salah satu destinasi wisata cantik yang ada di Pulau Bawean.
Air Terjun Laccar terletak di Desa Kebun Teluk Dalam, Kecamatan Sangkapura, Pulau Bawean, Kabupaten Gresik , Jawa Timur.
Air Terjun Laccar adalah air terjun tertinggi di Pulau Bawean yang memiliki ketinggian 25 m dengan latar belakang tebimg bebatuan yang indah.
Akses jalan menuju Air Terjun Laccar ini terbilang cukup mudah. Wisatawan perlu kendaraan roda dua atau roda empat untuk menuju parkiran yang telah disediakan di lokasi tersebut.
Sesaatnya sampai diparkiran wisatawan harus berjalan menyusuri jalan yang berbatu dan sungai. Sesampainya di lokasi rasa capek dan penat akan terbayarkan dengan keindahan suara aliran airnya dan airnya yang jernih serta suasana yang sejuk.
Wisatawan tidak perlu mengeluarkan biaya untuk masuk ke dalam Air Terjun Laccar ini dikarenakan gratis.
Tanjung Ga’ang Pulau Bawean
Tanjung Ga’ang ini merupakan destinasi wisata pantai dengan rangkaian batu-batu karang yang berada di tengah-tengah laut. Memiliki pesona keindahan alamnya obyek wisata ini menjadi salah satu favorit di Pulau Bawean.
Baca Juga:Menjelang Derby Della Madonnina di Liga Seri A, Inilah Prediksi dan Statistik Pertemuan Antara 2 Tim Raksasa asal Kota Milan5 Tempat Wisata Bondowoso yang Populer dengan Keindahan Alamnya yang Cantik
Tanjung Ga’ang ini terletak di Dusun Somor-Somor, Kelurahan Kumasa, Kecamatan Sangkapura, Pulau Bawean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur.
Ada 2 cara untuk menuju Tanjung Ga’ang dari Pulau Bawean, yang pertama adalah dengan menggunakan perahu nelayan atau yang kedua mendaki batu karang dan dapat melihat pesona keindahan dari ketinggian.