Apresiasi ini juga disampaikan oleh Gege Akutami, kreator Jujutsu Kaisen, dalam sebuah pesan khusus kepada para animator MAPPA. Dia mengakui kerja keras para animator dan mengungkapkan kekagumannya terhadap visualisasi pertarungan Yuji vs Choso dalam episode 13.
Dalam konteks kontroversi ini, episode terbaru Jujutsu Kaisen Season 2 menjadi contoh penting tentang kompleksitas produksi di balik layar. Meskipun sulit bagi penggemar untuk menerima penurunan kualitas dalam sebuah episode, pengakuan Sadamoto membuka mata akan tantangan yang dihadapi oleh para kreator dan animator dalam industri animasi.
Demikian informasi selengkapnya mengenai kontroversi di balik episode terbaru Jujutsu Kaisen season 2 yang tuai kritik tajam. (*)