Ide Dekorasi Pernikahan Dengan Tema Outdoor Yang Sederhana Dan Berkesan

Ide Dekorasi Pernikahan Dengan Tema Outdoor Yang Sederhana Dan Berkesan
Dekorasi pernikahan dengan tema outdoor saat ini tengah populer di kalangan pasangan yang akan segera menikah. Foto: Pinterest/Rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Dekorasi pernikahan dengan tema outdoor saat ini tengah populer di kalangan pasangan yang akan segera menikah. Pemilihan tema pernikahan merupakan hal yang penting dan memerlukan pertimbangan yang matang.

Pesta pernikahan pada umumnya dilaksanakan dengan konsep indoor, tapi pesta pernikahan dengan tema outdor juga tak kalah menariknya apalagi pesta pernikahan kamu diselenggarakan di Bali.

Selain itu dekorasi lain juga tidak kalah bagusnya untuk digunakan saat pesa pernikahanmu nanti. Berikut adalah 5 ide dekorasi pernikahan dengan temqa outdoor yang sederhana dan berkesan dan bisa kamu tiru.

Baca Juga:Inspirasi Dekorasi Pernikahan Di Rumah Yang Mewah Dan EleganIde Dekorasi Pernikahan Adat Jawa Yang Klasik

Berikut adalah 5 ide dekorasi pernikahan dengan tema outdoor yang sederhana dan berkesan dan bisa kamu tiru:

  1. Nuansa putih di pantai

Tujuan setiap pasangan adalah melangsungkan pernikahan mereka di pantai, dengan pasir putih yang menakjubkan dan langit biru menjadi latar belakang yang sempurna. Komponen dekoratif serba putih biasanya digunakan pada konsep pernikahan outdoor tepi pantai untuk menyelaraskan warna.

  1. Rustic garden party

Motif rustic menjadi salah satu dekorasi pernikahan terpopuler yang bisa ditemukan di luar ruangan saat ini. Perpaduan dekorasi ini memiliki daya tarik tersendiri karena memadukan keindahan alam dengan material dasar namun khas pedesaan.

  1. Secret garden

Taman asli sebagai tema dan latar belakang pesta pernikahan menjadi semakin disukai. Selain itu, kamu juga bisa mendesain dekorasi pernikahanmu yang sesuai dengan tema. Pesta pernikahan dengan sentuhan  fliral dan dipadukan dengan hijaunya daun serta bunga warna warni menjadikan dekorasi pernikahan ini terlihat lebih manis.

  1. Konsep lesehan untuk tamu undangan

Pengunjung yang diundang biasanya ditempatkan di beberapa meja sehingga mereka dapat makan dengan nyaman sambil bersantai di kursi yang telah ditentukan. Tapi berbeda dengan konsep lesehan ini. Konsep ini terbilang unik, karena konsep lesehan ini digunakan untuk tamu yang diundang.

  1. Vintage wedding

Motif vintage yang dipadukan dengan konsep outdoor menjadi perpaduan yang stylish dan cocok. kamu yang ingin melangsungkan pernikahan dengan tema khas mungkin bisa mendapatkan inspirasi dari ide dekorasi ini.

0 Komentar