CIREBON, RAKCER.ID – Wisata pohon pinus terbaik di Indonesia menjadi salah satu alternative menarik untuk kamu yang ingin healing. Pemandangan yang hijau dan menyejukkan, ditambah dengan pohon-pohon yang menjulang tinggi menjadi ciri khas sehingga memiliki daya tarik tersendiri.
Selain itu, kamu juga bisa berfoto dengan spot-spot yang instgramable ketika berkunjung di wisata tersebut sehingga tak heran jika di beberapa daerah yang ada di tanah air sudah melakukan pengembangan hutan pinus sebagai tempat wisata.
Berikut adalah 5 wisata pohon pinus terbaik di Indonesia:
- Hutan pinus kragilan, Magelang
Wisata hutan pinus ini terletak di Magelang tepatnya di kebun, pogalan, pakis, Magelang, Jawa Tengah. Untuk kamu yang suka drama korea, tempat ini mempunyai pemandangan yang sangat indah yang sering dikenal dengan name islandnya Indonesia.
Baca Juga:Liburan Akhir Pekan makin Seru, Inilah 5 Rekomendasi Tempat Wisata Camping di Kuningan yang Paling HitsDaftar Tempat Wisata di Tawangmangu yang Paling Hits dan Harus Kamu Kunjungi
Selain itu, ada beberapa fasilitas yang di sediakan yang bisa dijadikan spot foto seperti ayunan, rumah panggung, hammock dan masih banyak yang lainnya.
- The lodge maribaya, Bandung
Tempat yang satu ini dikenal karena tebing keratonnya dan bermacam wahana ekstrim yang bisa kamu coba. Selain itu kamu juga bisa menginap dan merasakan suasana di sekitar hutan pinus pada malam hari. Pasti menyenangkan bukan
- Gunung pancar, Bogor
Tempat ini menyuguhkan pemandangan yang sangat indah karena pohon-pohannya menjulang tinggi dan udara disekitar wisata tersebut pun sangat sejuk. Suasana yang romantis serta indah membuat wisata ini menjadi lokasi andalan bagi para pasangan yang mau melakukan prewedding.
- Hutan pinus mangunan, Yogyakarta
Tempat ini menjadi salah satu tempat yang paling hits dikalangan traveler karena kamu dapat menemukan beragam spot foto instagramable seperti kursi melingkar terbuat dari pohon pinus.
- Hutan pinus kayon, Semarang
Wisata satu ini berada di gunung merbabu yang terkenal dengan keindahan alamnya yang sangat menakjubkan. Pohon pinus dengan batang melingkar menyerupai tempat duduk menjadi lokasi yang fotogenik. Kamu bisa mengunjunginya di Dusun Krangkeng, Desa Batur, Kecamatan Getasan, Semarang, Jawa Tengah.
Demikianlah rekomendasi mengenai wisata pohon pinus terbaik di Indonesia. Semoga bermanfaat. (*)