Thomas Doll (lahir 9 April 1966) merupakan seorang mantan pemain sepak bola dan pelatih berkebangsaan Jerman yang kini melatih untuk klub di Liga 1. Dia pernah bermain di klub utamanya seperti Hansa Rostock, BFC Dynamo, S.S. Lazio, Eintracht Frankfurt, A.S. Bari, dan Hamburger SV
Thomas memulai kariernya dengan bermain untuk tim lokal BSG Lokomotiv Malchim, sebelum bergabung dengan tim DDR-Oberliga (divisi pertama liga Jerman Timur), Hansa Rostock. Ketika Hansa Rostock terdegradasi ke DDR-Liga pada musim 1985–1986, ia bergabung dengan BFC Dynamo. Disana ia memenangkan dua gelar Jerman Timur (pada 1987 dan 1988) dan bertanding di Liga Champions UEFA untuk pertama kalinya. Di BFC Dynamo ia bermain bersama pemain terkenal lainnya seperti Andreas Thom dan Frank Rohde.
Setelah pensiun, ia menjadi bagian dari staf pelatih Hamburg, mengelola tim cadangan (reserve team) dari tahun 2002 hingga diangkat menjadi pelatih tim utama pad atahun 2004.
Baca Juga:Inilah 7 Jenis Ular Terbesar Di Dunia, Pernah Liat Langsung?Pemain keturunan yang Dulu Menolak Mentah-mentah Tawaran Timnas Indonesia Sekarang malah Berniat Bergabung
Di awal masa jabatannya sebagai pelatih utama, ia berhasil mencapai beberapa kesuksesan seperti menyelamatkan tim dari degradasi di musim pertamanya, memenangkan Piala Intertoto, dan berhasil finis di tempat ketiga pada musim 2005–2007 sehingga mendapatkan jatah bermain di Liga Champions di musim berikutnya.
Pada 19 Mei 2008, Thomas mengundurkan diri dari Borussia Dortmund setelah Borussia finis secara mengecewakan di posisi ke-13 di Bundesliga
Thomas menjadi pelatih Gençlerbirliği S.K. di Liga Turki dengan kontrak dua tahun.
Pada 20 Juli 2011, dia ditunjuk untuk menjadi pelatih kepala klub Liga Arab Saudi, Al-Hilal. Ia dipecat pada 22 Januari 2012. Thomas Doll Resmi Berpisah Dengan Persija Jakarta
Pada 23 April 2022, Persija Jakarta mengumumkan Thomas sebagai pelatih baru mereka. Pada musim perdananya, Thomas sering menggunakan pemain muda dalam skuat mereka. Dia mendatangkan beberapa pemain liga Eropa seperti Hanno Behrens dari Hansa Rostock dan Michael Krmenčík dan Ondřej Kúdela dari Slavia Praha, juga pemain asal Bahrain, Yusuf Helal dari Slovan Liberec. Pada musim pertamanya, Thomas dan Persija mengakhiri musim di posisi kedua, terpaut 9 poin dari pemuncak klasemen. Thomas Doll Resmi Berpisah Dengan Persija Jakarta