Arema FC Resmi Mendatangkan Bek Asal Brazil Thales Lira

Arema FC Resmi Mendatangkan Bek Asal Brazil Thales Lira
Thales Lira. Foto: Instagram (Arema FC)/Rakcer.id
0 Komentar

CIREBON,RAKCER.ID – Thales Lira tak ingin sia-siakan kesempatan gabung Arema Fc untuk Liga 1 2024-2025. Stopper asal Brasil itu disebut-sebut resmi bergabung dengan Tim dari Malang Arema FC dan diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Arema.

Sebelumnya, Thales Lira telah membenarkan kabar burung yang menyebutkan namanya bakal merapat ke Arema. Bahkan, diperkirakan pada 26 atau 27 Juni, mantan pemain PSS Sleman itu sudah tiba di Malang untuk berlatih.

Namun, sejauh ini belum ada konfirmasi resmi dari manajemen Arema terkait klaim tersebut. Thales sendiri mengaku senang berkesempatan membela Arema musim depan.

Baca Juga:Barito Putera Resmi Mendatangkan 3 Pemain Asing Kisah Calvin Verdonk Membela Timnas Indonesia Ingin Mencari Ayahnya

“Hari ini saya mengucapkan selamat tinggal kepada PSS Sleman, tim yang membuka pintu bagi saya di sepak bola Asia dan saya selalu bersyukur untuk itu,” ucap Thales Lira.

Sementara di sisi lain, hingga berita ini ditulis manajemen PSS Sleman belum memberikan keterangan resmi perihal kepergian Thales Lira. Hengkangnya bek kelahiran Porto Alegre, Brasil itu membuat Tim Elang Jawa menyisakan lima legiun asing.

Bek tengah berpostur 188 cm itu berterimakasih kepada manajemen PSS Sleman atas kesempatan yang diberikan selama membela Tim Elang Jawa. Dia juga bersyukur bisa berkarier di Indonesia.

Sleman memiliki kesan dan kenangan yang mendalam bagi Thales Lira. Apalagi, selama ini istri dan anaknya juga ikut diboyong dan tinggal di Bumi Sembada.

“Di sini saya tinggalkan pesan terima kasih kepada para suporter, profesional klub, atlet, dan manajemen, yang telah menjadi bagian dari perjalanan pertama saya di sepak bola Indonesia,” ucapnya

Thales Lira direkrut Tim Elang Jawa pada April 2023. BRI Liga 1 2023/2024 menjadi musim perdana bek berusia 31 tahun itu merumput di Liga Indonesia. Sebelumnya Thales lebih banyak berkarier di Liga Brasil. Klub terakhir yang dibela adalah Centro Sportivo Alagaoano (CSA) pada musim 2023.

Selama setahun memperkuat PSS Sleman, Thales Lira telah membukukan 30 pertandingan atau 2.484 menit bermain. Pemain kelahiran 6 April 1993 itu menyumbang tiga gol plus tujuh kartu kuning dan satu kartu merah.

Baca Juga:Tekel Horror Pemain Vietnam Van Hau yang Membuat Karir Evan Dimas MeredupShayne Pattynama, Ayahnya Meninggal Karena Kecelakaan Ia Bela Timnas Indonesia Karena Pesan Dari Almarhum Ayah

Torehan gol itu diciptakan Thales Lira ke gawang Persikabo 1973 (8/8/2023). Kemudian Arema FC (30/9/2023) dan Persik Kediri (30/4/2024).

0 Komentar