Panen Cepat, Untung Melimpah! Berikut 5 Ide Bisnis Tanaman di 2024

Panen Cepat, Untung Melimpah! Berikut 5 Ide Bisnis Tanaman di 2024
Ide bisnis tanaman yang menguntungkan 2024. Foto: Pinterest/rakcer.id
0 Komentar

4. Usaha Tani Buncis

Buncis termasuk jenis tanaman kacang-kacangan yang masuk dalam kategori tanaman sayuran buah. Berdasarkan pola pertumbuhannya, tanaman buncis dapat dibedakan menjadi dua tipe yaitu tipe merambat dan tipe tegak. Tanaman buncis mulai berbunga pada usia 40 hari setelah tanam dan masa panen dapat dilakukan setelah umur 45 hari setelah tanam. 

Pemanenan dapat dilakukan selama 30 hari dengan interval panen setiap 3 hari sekali. Produktivitas buncis dalam satu musim tanam bisa mencapai sebesar 10 ton per hektar. Dengan asumsi harga per kg sebesar Rp5.000, maka potensi pendapatan usaha tani buncis per musim tanam adalah sebesar 50 juta Rupiah per hektar.

5. Usaha Tani Pare

Tanaman pare atau paria termasuk dalam tanaman herba yang tumbuh secara menjalar. Buah pare memiliki tekstur permukaan bergelombang dengan rasa yang khas, yaitu pahit. Tanaman pare mudah dibudidayakan dan tidak tergantung musim.

Baca Juga:Bisnis Online dari Rumah, 4 Ide Kreatif untuk Meningkatkan Penghasilan di Tahun 2024Mau Uang Tambahan? Berikut 5 Rekomendasi Pekerjaan Sampingan untuk Karyawan

Tanaman ini mulai berbunga pada usia 30 hari setelah tanam. Panen buah pare pertama bisa dilakukan pada saat tanaman berumur 40 hingga 50 hari setelah tanam. Proses panen dapat dilakukan 10 hingga 15 kali dengan interval panen setiap 2 hingga 4 hari sekali.

Sebelum memutuskan jenis usaha tani yang akan dipilih, sebaiknya lakukan studi kelayakan terlebih dahulu baik dari sisi budidaya, pasca panen, hingga potensi pasarnya.

Setiap daerah memiliki karakteristik yang berbeda, sehingga penting untuk mengenali lingkungan dan memetakan potensi serta peluang yang bisa menjadi pilihan usaha.

Dengan memilih bisnis tanaman yang tepat, Anda tidak hanya dapat memenuhi permintaan pasar yang terus meningkat, tetapi juga membantu menjaga keberlanjutan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat sekitar.

Bisnis tanaman yang cepat menghasilkan uang seperti timun, gambas, kacang panjang, buncis, dan pare menawarkan peluang besar bagi Anda yang ingin memulai usaha tani yang menguntungkan.

 

 

 

0 Komentar