Ide Kreasi Olahan Brokoli yang Lezat untuk Si Kecil yang Sulit Makan Sayur

Ide Kreasi Olahan Brokoli yang Lezat untuk Si Kecil yang Sulit Makan Sayur
Ide resep olahan brokoli menjadi camilan sehat. Foto: Pinterest/Rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Sayuran hijau dengan tekstur keriting ini tidak hanya memiliki rasa yang lezat, tetapi juga kaya akan kandungan gizi yang sangat bermanfaat bagi tubuh.

Brokoli adalah sayuran yang pastinya sudah tidak asing lagi bagi kita. Brokoli diketahui mampu membantu mencegah kanker, menjaga kesehatan jantung, mata, serta memperlancar sistem pencernaan, dan masih banyak lagi.

Namun, tidak hanya orang dewasa yang perlu menikmati khasiat brokoli, anak-anak pun memerlukan asupan gizi dari sayuran ini. Sayangnya, tidak semua anak suka makan sayur, termasuk brokoli.

Baca Juga:Dibangun dengan Anggaran Fantastis, Apa Saja yang Membuat Bendungan Sadawarna Istimewa?Daftar Promo 9.9 Makanan di Dunkin, Mako, Holland Bakery, Gokana, McD, KFC, Hokben

Untuk itu, penting bagi para orang tua untuk lebih kreatif dalam mengolah brokoli agar menarik dan disukai si kecil. Berikut ini adalah beberapa ide kreasi olahan brokoli yang bisa Anda coba untuk membuat si kecil lebih tertarik mengonsumsi sayuran sehat ini.

Ide Kreasi Olahan Brokoli yang Lezat untuk Si Kecil

1. Stick Rice Brokoli

Salah satu cara unik dan menarik untuk menyajikan brokoli adalah dengan membuat Stick Rice Brokoli. Olahan ini memadukan nasi dan brokoli menjadi camilan yang mudah dipegang oleh si kecil.

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 2 centong nasi
  • 1 butir telur
  • 1 buah brokoli kecil
  • 2 sendok makan tepung terigu
  • Daun bawang secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Penyedap rasa sesuai selera
  • Stik es krim

Cara membuat:

  1. Campurkan nasi, telur, serutan brokoli, dan daun bawang dalam mangkuk besar.
  2. Haluskan dan aduk hingga semua bahan tercampur rata, kemudian uleni.
  3. Gulingkan adonan ke dalam tepung terigu agar tidak mudah buyar saat digoreng.
  4. Bentuk adonan menjadi bulat atau lonjong, lalu tusuk dengan stik es krim.
  5. Goreng adonan dalam minyak panas hingga berwarna kecoklatan.
  6. Tiriskan dan sajikan. Stick rice brokoli siap disantap sebagai camilan sehat untuk anak-anak.

2. Pempek Brokoli

Jika anak Anda menyukai pempek, cobalah berinovasi dengan membuat Pempek Brokoli. Hidangan ini menggabungkan brokoli dan ikan tenggiri dengan kuah pempek yang khas, menjadikannya pilihan sehat yang lezat.

Bahan-bahan untuk adonan pempek:

  • ¼ kg ikan tenggiri giling
  • 5 sendok makan tepung terigu
  • 10 tangkai brokoli (cincang halus)
  • 1 butir telur
  • 2 cm jahe (parut)
  • 3 siung bawang merah goreng
  • 35 gram keju parut
  • 1 siung bawang putih (uleg)
0 Komentar