Suka Udang? Simak Makanan yang Wajib Dihindari untuk Menjaga Tubuh Tetap Fit

Suka Udang? Simak Makanan yang Wajib Dihindari untuk Menjaga Tubuh Tetap Fit
Hindari kombinasi makanan ini dengan udang. Foto: Pinterest/rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Udang adalah salah satu jenis seafood yang populer, digemari karena rasanya yang lezat dan kaya nutrisi.

Namun, meski lezat dan menyehatkan, ternyata ada beberapa makanan yang tidak disarankan untuk dikonsumsi bersamaan dengan udang.

Kombinasi makanan yang salah dapat menyebabkan gangguan pencernaan hingga masalah kesehatan serius. Berikut adalah beberapa jenis makanan yang sebaiknya dihindari saat makan udang!

Baca Juga:Tidur Berkualitas Dimulai dari Pilihan Camilan, Hindari 4 Makanan Ini Sebelum Tidur!Jangan Terlena dengan Makanan Sehat Berikut, Berlebihan Bisa Terkena Diabetes!

Jenis Makanan yang Jangan Dikombinasi dengan Udang

1. Minuman Susu dan Produk Olahannya

Mengonsumsi udang dan susu atau produk olahannya, seperti yoghurt, bisa berisiko menimbulkan masalah pencernaan. Mengapa? Kedua makanan ini mengandung protein hewani kompleks yang sulit dicerna tubuh jika dikonsumsi bersamaan.

Akibatnya, bisa muncul gangguan seperti diare, perut kembung, atau ketidaknyamanan di perut. Bagi mereka yang memiliki sistem pencernaan sensitif, kombinasi ini sebaiknya dihindari untuk mencegah reaksi negatif.

2. Jeruk dan Buah-buahan Sitrus Lainnya

Buah sitrus, seperti jeruk, lemon, dan limau, mengandung vitamin C tinggi yang bermanfaat bagi tubuh. Namun, jika dikonsumsi bersamaan dengan udang, vitamin C ini dapat berpotensi membentuk senyawa arsenik di dalam tubuh. Efeknya bisa berupa keracunan makanan, mual, hingga sakit kepala. Untuk menghindari risiko ini, sebaiknya beri jeda beberapa jam setelah mengonsumsi udang sebelum memakan buah sitrus.

3. Labu Kuning

Labu kuning kaya serat dan nutrisi, tetapi tidak cocok dikonsumsi bersamaan dengan udang. Kombinasi keduanya dapat menyebabkan rasa kembung atau begah pada perut. Ini karena serat pada labu kuning memerlukan waktu cerna lebih lama, sehingga tubuh kesulitan mencerna labu dan udang secara bersamaan. Untuk hasil optimal, sebaiknya hindari memasukkan keduanya dalam satu menu makan.

4. Ayam

Mengombinasikan udang dan ayam dalam satu hidangan ternyata juga tidak disarankan. Kedua bahan ini memiliki jenis protein yang berbeda dan bisa menyebabkan ketidakseimbangan metabolisme jika dikonsumsi bersama. Akibatnya, tubuh bisa merasa lebih cepat lelah, kurang fit, atau bahkan mengalami gejala demam ringan.

Menikmati udang sebagai hidangan lezat memang menyenangkan, tetapi pastikan kamu memperhatikan jenis makanan lain yang dikonsumsi bersamaan.

0 Komentar