CIREBON,RAKCER.ID – Selain terus masif turun menyapa masyarakat dalam agenda kampanye, pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Cirebon nomor urut 2, Eti Herawati dan H Suhendrik terus memaksimalkan kekuatan pemenangan, terutama di internal parpol-parpol pengusul.
Kurang dari 20 hari jelang hari pencoblosan, calon Wakil Walikota Cirebon nomor urut 2, H Suhendrik melakukan konsolidasi dengan salah satu parpol pengusul, yakni Partai Buruh di salah satu rumah makan di Jalan Perjuangan, Kelurahan Karyamulya.
Pada konsolidasi tersebut, Ketua Exco Partai Buruh Kota Cirebon, Karsiman menegaskan, pihaknya siap memenangkan pasangan Beres pada Pilwalkot Cirebon tanggal 27 November 2024 mendatang.
Baca Juga:Dani-Fitria Siap Tingkatkan Performa di Debat Kedua Pilwalkot3.829 Petugas KPPS Kota Cirebon Siap Laksanakan Tugasnya di Pilkada 2024
“Kami kembali menegaskan, Partai Buruh siap memenangkan pasangan Beres di setiap kelurahan di Kota Cirebon,” tegasnya.
Sementara itu, Cawawalkot, H Suhendrik mengapresiasi semangat dan persiapan pemenangan yang dilakukan oleh Partai Buruh, yang melakukan konsolidasi pengurus untuk memenangkan pasangan Beres.
Dengan waktu yang tersisa sekitar 20 hari lagi, H Suhendrik meminta kepada seluruh struktur partai untuk terus masif melakukan kerja-kerja pemenangan.
“Masih ada waktu untuk terus sosialisasi ke masyarakat,” ungkap Suhendrik.
Di hadapan para pengurus dan struktur Partai Buruh, Suhendrik kembali meminta kepada semua untuk terus menyosialisasikan 21 program unggulan Paslon Beres. Termasuk salah satunya adalah seragam sekolah gratis bagi siswa-siswi baru SD dan SMP.
“Kami, paslon Beres konsen terhadap seragam gratis. Ini selaras dengan program Presiden Prabowo Subianto. Sekali lagi, jangan remehkan seragam gratis,” tegas Suhendrik.
Pada kesempatan tersebut, Suhendrik berharap struktur Partai Buruh yang ada bisa terus melakukan konsolidasi kepada masyarakat. Apalagi, Partai Buruh yang membela kaum buruh, tentu saja program seragam sekolah gratis bisa membantu masyarakat kecil yang kebutuhannya meningkat saat tahun ajaran baru.
Baca Juga:Kecamatan Lemahwungkuk Antisipasi Potensi Pemungutan Suara UlangProyek Perubahan SAGED Hadir untuk Tingkatkan Kompetensi Guru
“Program seragam sekolah gratis cocok untuk Partai Buruh melakukan kampanye pemenangan paslon Beres. Karena, berkaitan dengan kebutuhan dasar pendidikan anakanak sekolah,” pungkasnya.