Warga Kota Cirebon Serbu Kampanye Akbar Effendi Edo-Siti Farida di Lapangan Kebon Pelok

Warga Kota Cirebon Serbu Kampanye Akbar Effendi Edo-Siti Farida di Lapangan Kebon Pelok
Calon Wakil Walikota Cirebon, Siti Farida turun menyapa para pendukung yang hadir di kampanye akbar paslon Effendi Edo-Siti Farida 2024. FOTO: ISTIMEWA/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON.RAKCER.ID – Puluhan ribu warga Kota Cirebon memadati acara kampanye akbar pasangan calon Effendi Edo-Siti Farida, yang berlangsung di Lapangan Kebon Pelok, Kecamatan Harjamukti, pada Minggu (17/11/24).

Meskipun cuaca sangat panas, semangat massa yang datang dari berbagai daerah di Kota Cirebon tetap tinggi, membuktikan antusiasme yang tidak pudar.

Kampanye paslon Effendi Edo-Siti Farida ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Ketua DPP Partai Golkar Dave Laksono, DPP Partai Demokrat Herman Khaeron, dan Ketua DPW PKB Syaiful Huda, bersama tamu undangan lainnya. Mereka datang untuk bersatu memenangkan pasangan calon Effendi Edo-Siti Farida.

Baca Juga:Paslon Idola Yakin Menang Total di Pilwalkot 2024Ganjar Pranowo Beri Komentar Santai ketika Jokowi Munculkan Muka di Kampanye Luthfi dan Gus Yasin

Effendi Edo sebagai calon Wali Kota Cirebon, menyatakan bahwa kampanye ini sudah memasuki tahap akhir, dengan satu tahap lagi yang tersisa, yaitu debat publik ketiga. Edo menegaskan bahwa acara ini menjadi salah satu momen penting dalam proses demokrasi.

“Alhamdulillah, meskipun cuaca sangat panas, ribuan pendukung tetap memadati kampanye ini,” kata Edo.

Edo juga berbicara mengenai visi dan misinya untuk memajukan perekonomian kerakyatan di Kota Cirebon, dengan tujuan untuk menjadikan Kota Cirebon sebagai bagian dari Provinsi Cirebon Raya di masa depan.

“Kami akan membangun ekonomi kerakyatan yang kokoh, yang akan menjadi pondasi untuk memajukan dan mensejahterakan kota ini,” jelas Edo.

Meski berada di lapangan terbuka yang terik, Edo merasa sangat bersyukur atas dukungan yang luar biasa dari para pendukung.

“Walau cuaca panas, antusiasme pendukung yang hadir tetap luar biasa, ini memberi kekuatan besar bagi kami,” ujar Edo.

Edo juga menyampaikan rasa terima kasih kepada semua tamu undangan, tokoh-tokoh penting, serta para pendukung yang telah meluangkan waktu untuk hadir dalam kampanye Effendi Edo-Siti Farida ini.

Baca Juga:Pintu Aluminium Kaca Menjadi Kombinasi Modern dan Fungsional untuk HunianKecelakaan di Gronggong Jalur Cirebon-Kuningan Telan Ibu dan Anak

”Terima kasih sebelumnya kepada partai pendukung saya, 32 relawan, RT/RW se-Kota Cirebon. Karena jika 6 elemen itu membantu insya Allah pasangan Idola akan menang,” ucap Effendi Edo.

0 Komentar