Kolam Renang di Lahan Sempit? Ini Rahasianya!

Kolam Renang di Lahan Sempit? Ini Rahasianya!
Tips desain kolam renang yang minimalis. Foto: Pinterest/rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Siapa bilang kolam renang hanya cocok untuk rumah besar?

Dengan desain yang tepat, Anda bisa memiliki kolam renang pribadi meski di lahan terbatas.

Selain menjadi tempat relaksasi, kolam renang juga berfungsi sebagai sarana olahraga dan rekreasi keluarga.

Baca Juga:7 Solusi Dapur Kecil, Desain Modern untuk Ruang 3×3 MeterNuansa Baru untuk Kamar Tidur, 10 Pilihan Warna dan Dekorasi Terkini

Berikut ini beberapa inspirasi dan tips desain kolam renang yang ideal untuk lahan kecil Anda!

1. Desain Ramping dan Panjang

Ketika lahan terbatas, solusinya adalah memaksimalkan dimensi yang ada. Kolam renang berbentuk panjang namun ramping adalah pilihan sempurna.

Dengan kedalaman yang tidak terlalu tinggi, kolam ini cocok untuk anak-anak maupun dewasa. Tambahkan tanaman hijau di sekitarnya untuk menciptakan suasana alami. Jika ruang terlalu sempit, pilih tanaman rambat yang bisa diletakkan di dinding.

Hindari memasang dekorasi berlebih agar kolam tetap terasa lega dan nyaman digunakan.

2. Kolam Renang dengan Sentuhan Spa

Tidak punya ruang untuk berenang? Jangan khawatir. Anda tetap bisa menciptakan kolam dengan sensasi spa yang mewah.

Instalasi air hangat atau kolam berarus akan meningkatkan pengalaman bersantai. Pilih tanaman hijau untuk menciptakan suasana yang sejuk dan menenangkan.

Pastikan area sekitar kolam terlindungi, baik dengan dinding, tirai, atau pergola, agar terasa lebih eksklusif.

3. Shower Area

Baca Juga:8 Inspirasi Warna Keramik Kamar Mandi Cerah dan Estetik untuk Hunian Modern di Tahun 2025Dapur Minimalis Sederhana yang Efisien, 7 Inspirasi Desain Letter U yang Praktis dan Stylish Tahun 2025!

Kolam renang kecil bisa tetap fungsional dengan menambahkan shower area. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari lantai rumah yang becek setelah berenang.

Shower juga bisa menjadi tempat bersih-bersih yang praktis sebelum dan sesudah berendam, tambahkan tirai untuk menjaga privasi, terutama jika Anda sering menggunakan kolam bersama keluarga atau teman.

4. Kolam Berbentuk Bulat

Untuk desain yang berbeda, pilih kolam berbentuk bulat dan kolam ini menyerupai bathtub ukuran besar, sempurna untuk berendam santai. Anda juga bisa menambahkan fitur air panas untuk pengalaman layaknya spa pribadi.

Untuk memperindah dekorasi kolam, anda dapat juga menambahkan batu alam atau kayu di sekitar kolam untuk menciptakan nuansa yang lebih eksklusif.

5. Dekorasi Pancuran

Ingin membuat kolam lebih menyenangkan? Tambahkan elemen pancuran!

Anak-anak akan menyukai pancuran berbentuk air terjun kecil. Selain itu, suara gemericik air menciptakan suasana tenang yang sempurna untuk relaksasi.

0 Komentar