DPRD Kota Cirebon Soroti Kerusakan Aspal di Jalan Perjuangan yang Meningkatkan Risiko Kecelakaan

DPRD Kota Cirebon Soroti Kerusakan Aspal di Jalan Perjuangan yang Meningkatkan Risiko Kecelakaan
BERBAHAYA. Kondisi Jalan Perjuangan-Majasem yang aspalnya mengelupas dan menyebabkan ada perbedaan tinggi badan jalan hingga 10 sentimeter. FOTO: ISTIMEWA/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Aspal di Jalan Perjuangan, tepatnya di wilayah Majasem mengelupas. Hal ini terjadi karena curah hujan masih tinggi terjadi di Kota Cirebon.

Aspal yang mengelupas, terbawa air hujan, dan saat ini terlihat menumpuk di pinggir-pinggir jalan.

Mengelupasnya aspal di Jalan Perjuangan tersebut, menyebabkan munculnya perbedaan tinggi jalan hingga 10 sentimeter, persis terlihat lapisan awal saat jalan belum dilakukan peningkatan.

Baca Juga:Serah Terima Jabatan Wali Kota Cirebon 2025-2030, Effendi Edo Resmi MenjabatKadin Cirebon Gencarkan Pengembangan Ekonomi Syariah Lewat FGD dan Workshop

Dari hari ke hari, dengan kondisi cuaca seperti saat ini, sepertinya pengelupasan akan terus meluas, dan itu bisa membahayakan pengguna jalan.

Fauziah, salah seorang pengguna jalan yang hampir setiap hari melintas di aspal di Jalan Perjuangan tersebut karena keperluan bekerja, mengaku khawatir dengan kondisi jalan. Terutama di depan kampus 2 Institut Mahardika, yang kondisinya cukup parah.

Selain aspal yang mengelupas, lanjut Fauziah, ada juga beberapa lubang yang saat turun hujan, permukaan jalan terendam air. Sehingga tidak terlihat sama sekali ada lubang atau ada perbedaan badan jalan dan itu membahayakan.

“Sore kalau hujan, pasti jalannya terendam. Kita gak bisa lihat ada lubang atau nggak, makanya khawatir,” ungkapnya, kemarin.

Mengingat hampir setiap hari ia melalui jalan itu, Fauziah tahu betul kondisi tersebut sudah terjadi sejak lama, namun belum ada tindakan yang dilakukan. Beruntung, sampai saat ini kondisi jalan belum sampai memakan korban.

Ia pun mengharapkan, meskipun hanya mengelupas, jika tidak segera dilakukan perbaikan, maka akan meluas dan akhirnya tetap membuat pengguna jalan was-was.

“Ya harusnya secepatnya diberesin. Yang sudah biasa seperti saya mungkin hafal. Tapi buat yang baru melintas ini bahaya,” ujarnya.

Baca Juga:PD DMI Cirebon Ajak Warga Maksimalkan Ibadah dan Kegiatan Keagamaan di Bulan RamadanSertijab Walikota Cirebon Hari Ini, Diikuti Rapat Paripurna di DPRD Kota Cirebon

Sementara itu, anggota DPRD Kota Cirebon Dapil 5 Kesambi, Aldyan Fauzan Ramadlan Sumarna mengatakan, tingginya curah hujan di Kota Cirebon saat ini, menyulap ruas-ruas jalan utama menjadi wahana uji nyali bagi pengendara, dengan banyaknya kerusakan pada permukaan jalan akibat curah hujan yang tinggi.

“Khususnya di Jalan Perjuangan, ini sangat mengganggu kenyamanan dalam berkendara dan meningkatkan risiko kecelakaan. Selain itu juga mengakibatkan terhambatnya kelancaran lalu lintas,” ungkap Aldyan.

0 Komentar