Alfamart dan Sweety Jangkau 10.000 Ibu dan Balita di 34 Kota Lewat Program Alfamart Sahabat Posyandu

Alfamart dan Sweety Jangkau 10.000 Ibu dan Balita di 34 Kota Lewat Program Alfamart Sahabat Posyandu
POSYANDU. Toko Alfamart Cisaat, Desa Sindangjawa, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, Kamis (17/4), para ibu bersama balitanya menerima pelayanan kesehatan langsung serta beragam aktivitas menarik. FOTO: ISTIMEWA/RAKCER.ID
0 Komentar

“Sweety juga terus berupaya memberikan edukasi cara cermat memilih popok dalam menjaga kesehatan dan kelembutan kulit bayi. Kami berharap rangkaian produk Sweety, seperti Sweety Dry X-Pert dan Sweety Cloud Soft dapat membantu menjaga kesehatan kulit bayi demi mendukung tumbuh kembang bayi secara optimal,” ungkap Maggie Effendy.

Untuk diketahui, Alfamart dan Sweety rutin berkolaborasi dalam program tersebut, dimana tahun 2024 terlaksana di 32 kota/kabupaten di 100 titik lokasi dengan menjangkau 10.000 penerima manfaat.

Di Alfamart Cisaat, Desa Sindangjawa, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, Kamis (17/4), antusiasme para peserta terlihat dengan mendatangi Posyandu Alfamart sejak pagi. Lina Marlina menuturkan, kegiatan ini sangat membantu dirinya karena akses yang mudah dijangkau.

Baca Juga:Disdukcapil Kota Cirebon Buka Pelayanan Hari Sabtu, Fokus Rekam KTP PemulaWalikota Cirebon, Effendi Edo Gandeng BBWS-CC Tangani Sedimentasi Sungai

“Selain aksesnya mudah karena dekat dengan tempat tinggal saya, di sini juga tadi mendapat edukasi terkait stunting,” ungkapnya.

Hal serupa juga disampaikan oleh Dede Munari, Ia menyampaikan bahwa pelayanan kesehatan yang diberikan sudah seperti posyandu pada umumnya, karena terdapat petugas kesehatan serta kader posyandu setempat.

“Pelayanannya maksimal sama seperti posyandu umumnya, ditambah tadi dapat voucher belanja popok Sweety,” pungkasnya.

0 Komentar