Ahmad Erani Yustika Resmi Dilantik Jadi Sekjen Kementerian ESDM, Gantikan Dadan Kusdiana

Ahmad Erani Yustika Resmi Dilantik Jadi Sekjen Kementerian ESDM, Gantikan Dadan Kusdiana
Ahmad Erani dan tiga pejabat lainnya dilantik oleh Menteri ESDM. Foto: Pinterest/rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia, secara resmi melantik Ahmad Erani Yustika sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian ESDM, menggantikan Dadan Kusdiana. Pelantikan berlangsung di kantor Kementerian ESDM, Jakarta, pada Rabu (17/9/2025).

Penunjukan ini didasarkan pada Keputusan Presiden (Kepres) Nomor 147/TPA Tahun 2025 tentang pemberhentian dan pengangkatan pejabat pimpinan tinggi madya di lingkungan Kementerian ESDM. Kepres tersebut ditandatangani Presiden Prabowo Subianto pada 10 September 2025.

Dalam sambutannya, Bahlil menegaskan bahwa pergantian pejabat di tubuh Kementerian ESDM merupakan bagian dari upaya penyegaran organisasi.

Baca Juga:Gaji Menteri Keuangan Ternyata Lebih Kecil dari Bos LPS, Ini RinciannyaGaji Pas-Pasan Bukan Halangan, Ini 10 Cara Hemat agar Tetap Bisa Menabung

Ia menganalogikan perubahan ini seperti strategi dalam permainan sepak bola, di mana setiap posisi harus diatur agar tim bisa tampil lebih produktif.

“Pergantian ini bukan soal naik atau turun jabatan, melainkan soal bagaimana meningkatkan produktivitas. Seperti main bola, ada striker, ada kiper, tapi semuanya tetap satu tim,” ujar Bahlil.

Profil Singkat Ahmad Erani Yustika

Ahmad Erani lahir di Ponorogo pada 1973. Ia menyelesaikan pendidikan sarjana di Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan, Universitas Brawijaya (1996).

Setelah itu, ia melanjutkan studi ke Jerman dengan beasiswa GTZ dan DAAD, meraih gelar MSc (2001) dan Ph.D (2005) di University of Göttingen dengan spesialisasi Ekonomi Kelembagaan.

Karier akademiknya cemerlang. Pada 2010, Erani diangkat sebagai Guru Besar Ilmu Ekonomi Kelembagaan di Universitas Brawijaya. Ia juga dikenal produktif menulis dengan lebih dari 750 artikel dan 30 buku yang sudah dipublikasikan.

Di dunia pemerintahan, Erani pernah menjabat sebagai Dirjen Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (PPMD) (2015), Dirjen Pembangunan Kawasan Perdesaan (PKP) (2017-2018), serta Staf Khusus Presiden bidang ekonomi (2018-2019). Terakhir, sejak Januari 2025, ia menjabat sebagai Sekretaris Satgas Percepatan Hilirisasi dan Ketahanan Energi Nasional.

Selain melantik Erani, Presiden juga menunjuk dua pejabat baru di Kementerian ESDM. Pertama, Irjen Pol Yudhiawan sebagai Inspektur Jenderal, menggantikan Letjen TNI (Mar) Bambang Suswantono.

Baca Juga:Rahasia Stop Belanja Impulsif, 10 Cara Simpel yang Bikin Keuangan Lebih Sehat6 Langkah Jitu Bebas Utang dalam 6 Bulan, Bisa Banget Kalau Konsisten!

Kedua, Jisman Hutajulu diangkat sebagai Staf Ahli Bidang Perencanaan Strategis. Sebelumnya, Jisman menjabat sebagai Dirjen Ketenagalistrikan.

Pelantikan ini diharapkan mampu memperkuat kinerja Kementerian ESDM dalam menghadapi tantangan besar sektor energi, mulai dari hilirisasi mineral hingga transisi energi berkelanjutan.

0 Komentar