7 Rekomendasi Drakor Bertema Bullying, Ada Song Hye kyo di Serial Terbaru

Rekomendasi Drakor Bertema Bullying
Drama Korea The Glory. Image: Youtube/Netflix
0 Komentar

RAKCER.ID – Drakor atau drama korea dari dulu sudah menyajikan banyak genre dan cerita yang luas. Yang paling baru publik dibuat marah melalui drakor bertema bullying yang begitu meresahkan lewat drama The Glory yang juga dibintangi oleh artis cantik Song Hye Kyo.

Serial drakor bertemakan bullying selalu saja membuat geram para penontonnya. The Glory sendiri merupakan salah satu dari drakor bertemakan bullying. Masih ada banyak judul-judul drakor yang tak kalah populer dan pastinya dapat membuat geram para penonton.

Bullying disekolah memang merupakan masalah sosial yang terjadi dimana saja, dan begitu lazim terjadi di masyarakat Korea modern. Beberapa drakor berhasil menarasikan bullying di sekolah dan menyajikannya dimata para penonton.

Baca Juga:Pusat Distribusi Provinsi Resmi Beroperasi, Jabar Bisa Kendalikan InflasiJabar Jangan Sampai Impor Beras

Berikut rentetan rekomendasi drakor bertema bullying:

  1. The Glory

Serial drakor The Glory menarasikan soal balas dendam dari korban bullying yang terjadi di sekolah dan dengan cepat menjadi serial favorit penikmat drama korea.

Serial yang tayang perdana pada 30 Desember 2022 dengan cepat menyita mata para penonton dengan kisah ‘Dong Eun’ yang diintimidasi secara kejam di sekolah menengah oleh sesama siswa. Akan tetapi tidak ada yang membantunya, bahkan guru dan orangtuanya sekalipun.

Serial yang dibintangi oleh artis cantik Song Hye Kyo ini terungkap bahwa insiden bullying yang terjadi pada drakor ini didasarkan pada kisah nyata.

  1. True Beauty

Serial ini menceritakan tentang bullying yang dihadapi oleh siswa SMA. Drakor yang dibintangi oleh Moon Ga Young menarasikan bullying parah di sekolah menengah karena penampilan yang kurang menarik. Hal ini membuat sang protagonis mulai bersembunyi dibalik make up di sekolah baru.

Meskipun begitu, dia tetap takut kepada si pembully yang telah memberikan pengaruh negatif pada dirinya selama masa remaja.

  1. My ID is Gangnam Beauty

Artis cantik Im Soo Hyang berperan sebagai Kang Mi Rae, seorang gadis yang selalu diintimidasi pada sekolah menengah karena wajahnya memutuskan untuk menjalani operasi kosmetik.

0 Komentar