Akhir Pekan Lebih Menyenangkan! Ada Nih 5 Rekomendasi Tontonan Netflix Saat Libur Sekolah

Akhir Pekan Lebih Menyenangkan! Ada Nih 5 Rekomendasi Tontonan Netflix Saat Libur Sekolah
Rekomendasi film netfilx. Foto: Pinterest/rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Jika kamu lebih suka menikmati akhir pekan di rumah daripada hangout, Netflix adalah pilihan tepat untuk menemani waktumu.

Platform streaming ini menyediakan berbagai film dan serial yang menarik, baik dari masa lalu maupun yang sedang populer saat ini.

Beragam pilihan yang tersedia menjadikan Netflix sebagai teman setia untuk menghabiskan waktu dengan nyaman dan menyenangkan.

Baca Juga:Menjelajahi Keunikan Budaya India: Warna, Tradisi, dan Cerita yang MenakjubkanDari Hollywood ke Seoul, Rekomendasi  Serial Netflix yang Memborong Penghargaan dan Patut Masuk Daftar Tontona

Tidak hanya film, serial Netflix juga menawarkan pengalaman menonton yang tidak kalah menarik.

Dari Korea hingga Hollywood, Eropa, Tiongkok, bahkan Indonesia, ada banyak serial yang bisa kamu nikmati.

Setiap episodenya sering kali menyajikan plot yang rumit namun tetap memikat, membuat kita tanpa sadar menonton hingga tamat.

Berikut adalah beberapa serial pendek yang wajib masuk dalam daftar tontonan akhir pekanmu:

1. Inventing Anna (2022)

Inventing Anna, karya Shonda Rimes, merupakan serial yang diangkat dari kisah nyata Anna Sorokin, seorang wanita yang menipu kalangan sosialita New York dengan berpura-pura sebagai pewaris kaya asal Jerman.

Julia Garner memerankan Anna dengan sangat apik, memperlihatkan sisi manipulatif dan ambisius karakter ini dalam meraih ketenaran. Dengan jalan cerita yang penuh intrik dan kejutan, Inventing Anna pasti akan membuatmu terkesima.

2. The Queen’s Gambit (2020)

The Queen’s Gambit adalah serial yang menceritakan perjuangan Beth Harmon, seorang jenius catur yang diperankan oleh Anya Taylor-Joy.

Baca Juga:5 Kota Terbaik untuk Pekerja Teknologi, Temukan Tempat Ideal untuk Merintis Karier7 Fakta Menarik tentang Uzbekistan, Dari Situs Warisan Dunia hingga Tradisi Teh Unik

Serial ini menggambarkan perjalanan Beth dari panti asuhan hingga menjadi juara dunia catur, sambil menghadapi ketenaran dan kesendirian yang menyertainya. Dengan latar belakang era Perang Dingin dan akurasi sejarah yang tinggi, serial ini juga menyentuh tema kesetaraan gender dalam dunia yang didominasi oleh laki-laki.

3. When They See Us (2019)

When They See Us adalah serial drama kriminal yang hanya terdiri dari empat episode. Serial ini, yang dibuat oleh Ava DuVernay, mengangkat kisah nyata kasus Central Park 1989, di mana lima pemuda kulit hitam dituduh melakukan kejahatan yang tidak mereka lakukan.

When They See Us menggambarkan perjuangan mereka untuk mencari keadilan, serta dampak panjang dari kesalahan sistem peradilan.

0 Komentar