RAKCER.ID – Kabar Lucky Hakim mundur dari kursi wakil bupati Indramayu, benar-benar membuat terkejut banyak pihak.
Lalu banyak pihak menduga-duga penyebab atau alasan Lucky Hakim mundur dari jabatan wakil bupati Indramayu.
Tidak sedikit yang memprediksi bahwa mundurnya Lucky Hakim dari posisi wakil bupati, karena adanya disharmoni dengan Bupati Indramayu, Nina Agustina.
Isu keretakan hubungan antara Bupati Nina Agustina dan Wabup Lucky Hakim sejak lama berkembang. Namun keduanya tidak terang-terang mengakuinya.
Bahkan, di beberapa kali kesempatan, Bupati Nina secara tegas menyatakan bahwa dirinya tidak ingin mencari musuh dalam pemerintahan.
Itu artinya, secara tegas dia membantah isu disharmoni tersebut dengan sang wakil bupati, Lucky Hakim.
Lalu apa sebenarnya alasan yang melatarbelakangi Lucky Hakim mundur dari jabatan sebagai wakil bupati Indramayu?
Jika menelaah isi dari surat pengunduran diri yang beredar luas di media sosial, Lucky Hakim pun tidak menjelaskan secara gamblang bahwa penyebabnya mundur karena perseteruan atau disharmoni dengan Bupati Nina.
Namun secara eksplisit, Lucky Hakim menyebut alasannya mundur karena tidak mampu mengemban amanah sebagai Wakil Bupati Indramayu.
Tidak dijelaskan secara detil, apa yang dimaksud tidak mampu mengemban amanah sebagai wakil bupati Indramayu. Sehingga masih menjadi teka-teki yang belum terungkap.
Seperti diketahui, Lucky Hakim membuat surat pengunduran diri sebagai Wakil Bupati Indramayu. Surat tersebut sudah diajukan ke pimpinan DPRD Kabupaten Indramayu sejak Rabu 8 Februari 2023 lalu.
Surat dengan Nomor: 132/335/Tapem tersebut berisi perihal Permohonan Pengunduran Diri dan Pernyataan Berhenti sebagai Wakil Bupati Indramayu Periode 2021-2026.
Lucky Hakim mengajukan alasan bahwa dirinya tidak mampu mengemban amanah sebagai Wakil Bupati Indramayu.
Dia berharap pimpinan DPRD Kabupaten Indramayu menindaklanjuti permohonan pengunduran diri dan berhenti atas permintaan sendiri sesuai peraturan perundang-undangan.
Politisi Partai Demokrat itu mengucapkan terima kasih atas kesempatan dan kepercayaan serta dukungan dari masyarakat Indramayu yang telah memilihnya sebagai Wakil Bupati Indramayu.
Dia juga juga meminta maaf apabila selama menjabat sebagai Wakil Bupati Indramayu terdapat banyak kekurangan dan kelemahan.