Banjir di Kota Semarang Tak Kunjung Surut, Hevearita sang Wali Kota Semarang Akhirnya Buka Suara

Banjir di Kota Semarang Tak Kunjung Surut, Hevearita sang Wali Kota Semarang Akhirnya Buka Suara
Banjir di Stasiun Tawang, Kota Semarang, Jawa Tengah pada Kamis, 14 Maret 2024. FOTO: ISTIMEWA/RAKCER.ID
0 Komentar

Proyek tersebut akan menggunakan dana yang dialokasikan melalui Bantuan Tak Terduga (BTT), mengingat bahwa pelaksanaan peningkatan jalan ini bersifat mendesak dan bertujuan untuk menghindari proses lelang.

“Sementara untuk Jalan Parang Sarpo dan Jalan Parang Baris sepertinya akan dilakukan di perubahan anggaran,” terang Iswa yang dikutip dari CNNIndonesia.com.

Harya Muldianto selaku Kepala BBWS Pemali Juana, menganggap penting untuk meningkatkan kapasitas pompa dalam penanganan banjir.

Baca Juga:Innalilahi Wa Innailaihi Rojiun, Habib Hasan bin Ja'far Assegaf Meninggal DuniaKorban Banjir di Palangka Raya Bertambah, Pemerintah Setempat Gerak Cepat

Menurut Harya, kapasitas pompa yang ada saat ini tidak dapat mengatasi beban banjir yang berasal dari hulu.

“Di Rumah Pompa Tenggang ada enam pompa, dua istirahat, kami operasikan empat, Sringin juga empat yang operasi dari lima pompa, di Pasar Waru ada satu dari dua pompa,” terang Harya.

Disamping itu, tambahnya, tindakan pemangkasan aliran telah diterapkan di Sistem Pompa Pasar Waru, Kandang Kebo, dan Muktiharjo yang dialihkan ke Banjir Kanal Timur.

Langkah tersebut bertujuan untuk mengurangi sebagian beban banjir di Rumah Pompa Kali Tenggang.

“Di belakang Terboyo tepatnya belakang RSI Sultan Agung juga ada dua unit, termasuk di sepanjang Jalan Kaligawe juga kami sediakan pompa-pompa kecil untuk menyedot air di jalan. Memang masih butuh waktu karena ada delay (tertunda), jadi muncul genangan,” ucapnya.

Selain genangan air, Semarang saat ini juga mengalami kejadian tanah longsor dan pohon tumbang pada beberapa lokasi akibat curah hujan yang tinggi.

Lokasi Tanah Longsor di Semarang

Beberapa lokasi tanah longsor termasuk Jl Srikaton Barat, Kelurahan Bendungan, dan Kelurahan Candi.

0 Komentar