Baznas Bagi Paket Ramadan untuk Lansia, Titipan dari ZIS INI dan IPPAT

Baznas Bagi Paket Ramadan untuk Lansia, Titipan dari ZIS INI dan IPPAT
PAKET RAMADAN SEHATI. Baznas Kota Cirebon memberikan bantuan paket Ramadan Sehati kepada para lansia di Kelurahan Karyamulya. FOTO: ASEP SAEPUL MIELAH/RAKYAT CIREBON
0 Komentar

RAKYATCIREBON.ID, CIRBEON – Guna meringankan beban masyarakat lanjut usia (Lansia), Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Cirebon memberikan bantuan Paket Ramadan Sehati berupa sembako kepada 38 lansia yang ada di Kelurahan Karyamulya, Kesambi. Penyerahan paket Ramadan tersebut dipusatkan di RW 07 Kayuwalang.

Dalam keterangannya, Ketua Baznas Kota Cirebon, M Taufik SAg mengungkapkan, para lansia termasuk dalam asnaf penerima Zakat Infak Shadaqah (ZIS) yang menjadi sasaran dari program-program penyaluran Baznas.

Berdasarkan pengajuan dari masyarakat di Kelurahan Karyamulya, masih banyak lansia yang ada di tengah-tengah mereka butuh bantuan. Sehingga pengajuan tersebut di-assessment, kemudian dinyatakan layak dan diberikan bantuan.

Baca Juga:Pemudik Mulai Serbu Cirebon, Prediksi Puncak Mudik 28 April 2022Keluarga Besar Pangeran Alas Berbagi Takjil

“Lansia ini secara asnaf masuk dalam kategori fakir. Maka dari itu, kita berikan paket Ramadan,” ungkap Taufik.

Untuk penyaluran bantuan berupa paket Ramadan Sehati kemarin, lanjut Taufik, sumber dananya masih berasal dari amanah ZIS yang dititipkan Ikatan Notaris Indonesia (INI) dan Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT) Kabupaten Cirebon.

“Amanah tersebut satu persatu kami selesaikan dari berbagai kegiatan. Dan kegiatan ini terus menyambung, seluruhnya sudah kami kemas dengan baik,” lanjutnya.

Tak hanya kepada lansia, melalui ZIS yang dititipkan dari INI dan IPPAT, kata Taufik, Baznas juga sudah menyalurkannya kepada para anak yatim.

“Inti kegiatan tersebut yakni membantu anak yatim, lansia dan dhuafa yang harus kami bantu sesuai amanat infak terkait tadi,” ujarnya.

Jenis bantuan yang disalurkan, kata Taufik, berbeda-beda disesuaikan dengan kebutuhan. Seperti untuk anak-anak yatim, pihaknya menyalurkan bantuan dalam bentuk paket sekolah dan uang saku. Sementara untuk lansia, bantuan diberikan dalam bentuk paket Ramadan Sehati. Pihaknya akan melakukan assessment terlebih dahulu sebelum menyalurkan bantuan.

“Anak yatim misalnya, berharap kebutuhan pendidikan. Kalau kebutuhannya hal-hal lain kami juga akan siapkan,” imbuh Taufik. (sep)

0 Komentar