Begini Ending Night Has Come, Drama Korea Selatan Mafia Game

Begini Ending Night Has Come, Drama Korea Selatan Mafia Game
Kim Wooseok saat tampil di drama Korea Night Has Come. FOTO: INDAH TRI SUTONO/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Ending Night Has Come ditayangkan di Viu pada hari Rabu (20/12/2023) lalu. 

Drama Korea Night Has Come ini menceritakan mengenai para siswa dari kelas 11-3 di SMA Yooil yang terjebak dalam game mafia yang berdarah.

Menariknya dari episode 12 Night Has Come (2023) adalah cukup mengagumkan. Simak rangkuman penjelasan dari episode akhir Night Has Come (2023) di bawah ini!

Baca Juga:Nama Effendi Edo di Wilayah Kelurahan Pekiringan Lenyap!Dua Pemain Timnas Indonesia Alami Cedera usai Latihan Perdana Sebelum Laga Uji Coba

Penjelasan Ending Night Has Come

Menurut prediksi penonton, bahwa warga dalam permainan mafia di Night Has Come ini berhasil memenangkan permainan mafia.

Pada malam terakhir di ending Night Has Come, Im Eun Chan (diperankan oleh Song Byung Geun) dan Choi Mi Na (diperankan oleh Kang Seol) tewas dibunuh oleh Jin Da Bum (diperankan oleh Ahn Ji Ho).

Sementara Nam Yeon Woo (diperankan oleh Hong Sung Pyo) dieliminasi karena jumlah voting.

Mafia bernama Oh Jung Won (diperankan oleh Choi Ye Bin) dengan sengaja menyelamatkan Lee Yoon Seo (diperankan oleh Lee Jae In) dan Kim Jun Hee (diperankan oleh Kim Woo Seok) di episode 12 Night Has Come.

Pada siang hari di episode 12 Night Has Come, Jin Da Bum akhirnya mati setelah terluka oleh pisau dalam pertarungan dengan Kim Jun Hee.

Namun, Lee Yoon Seo hampir terbunuh karena menahan tusukan pisau Jin Da Bum yang seharusnya ditujukan kepada Oh Jung Won.

Warga berhasil menang di ending Night Has Come tepatnya setelah Oh Jung Won melompat dari atap. 

Baca Juga:Nama-Nama Baru Bermunculan Bahkan Bisa Saingi Ketua DPC Partai!Berkarya dengan Semangat Juara lewat Logo Madura United Hitam Putih

Akhirnya, hanya Kim Jun Hee dan Lee Yoon Seo yang bertahan hidup dalam permainan tersebut.

Tiba-tiba, Lee Yoon Seo bangun di suatu ruangan dengan teknologi canggih saat episode 12 Night Has Come berlangsung. Ia duduk di kursi berbentuk oval dengan kabel-kabel terpasang di sekitar kepalanya.

Terungkap bahwa selama ini semua siswa dari kelas 11-3 SMA Yooil masih hidup dan tertidur di kursi yang terhubung dengan berbagai peralatan permainan. Alam bawah sadar mereka yang bermain dalam permainan ini.

Orangtua Park Se Eun (diperankan oleh Kim Tae Hoon dan Kim Joo Ryung) adalah otak atau master permainan ini.

0 Komentar