Berkat Lord Harry Maguire, Manchester United Lolos dari Kekalahan

Maguire Cetak Gol di Pertandingan Porto vs Manchester United
Maguire cetak gol dan membawa Manchester United dari kekalahan dari Porto. FOTO: ISTIMEWA/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Porto dan Manchester United harus puas berbagi poin setelah bermain imbang 3-3 dalam pertandingan Porto vs Manchester United.

Pertandingan tersebut merupakan matchday 2 League Phase Liga Europa 2024/2025 dan berlangsung di Estadio do Dragao, pada Jumat (4/10/2024) dini hari WIB.

Saat pertandingan berlangsung, Samu Omorodion mencetak dua gol untuk Porto, sementara satu gol lainnya disumbangkan oleh Pepe.

Baca Juga:Dapat Dukungan dari Ormas GESANTARA, Syaikhu Optimis Menang!Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie Dekat dan Dengarkan Aspirasi Rakyat Lewat Teras ASIH

Sementara itu, MU mencetak gol melalui Marcus Rashford, Rasmus Hojlund, dan Harry Maguire.

Hasil Porto vs Manchester United

Dengan hasil ini, baik Porto maupun MU belum meraih kemenangan di League Phase Liga Europa musim ini dan berada di papan tengah klasemen.

Jalannya Pertandingan Porto vs Manchester United

Manchester United sebenarnya tampil mengesankan di awal babak pertama, bahkan tim tamu sudah unggul dua gol dalam 20 menit berkat aksi Rashford di menit ke-7 dan Hojlund di menit ke-20.

Namun, Porto berhasil bangkit melalui gol Pepe di menit ke-27 dan Samu Omorodion di menit ke-34, sehingga skor imbang 2-2 bertahan hingga jeda.

Setelah jeda, Samu Omorodion kembali menjebol gawang Andre Onana, membawa Porto berbalik memimpin 3-2 pada menit ke-50 Porto vs Manchester United.

Manchester United semakin terpuruk setelah gelandang Bruno Fernandes menerima kartu kuning kedua, yang berarti kartu merah, pada menit ke-81.

Dengan demikian, Manchester United harus bermain dengan sepuluh pemain.

Saat tampak akan pulang tanpa poin, MU berhasil memaksakan hasil imbang berkat gol Maguire di menit pertama injury time.

0 Komentar