CIREBON, RAKCER.ID – Perhatian terhadap Mafia game yang sering dimainkan saat berkumpul dengan teman-teman telah meningkat, terutama setelah drama Korea Night Has Come tayang.
Dalam drakor Night Has Come, para siswa SMA mendadak terlibat dalam permainan yang bernama mafia game yang berbahaya dan menyebabkan kematian mengerikan.
Permainan ini memang populer di Korea Selatan dan sering muncul dalam berbagai konten, seperti variety show.
Baca Juga:Serial Katarsis menjadi Rekomendasi Serial Thriller yang Dibintangi Pevita PearceFilm 4bia Menjadi Film Horor Thailand yang Punya Jalan Cerita Unik
Jika kamu sering menonton acara dari Korea, pasti sudah akrab dengan permainan mafia game ini. Lalu, bagaimana sebenarnya cara bermain mafia game?
Cara Main Mafia Game yang ada di Drakor Night Has Come
Permainan Mafia juga dikenal dengan beberapa nama berbeda di berbagai daerah, seperti Assassin, Werewolf, atau party game.
Konsep dasar dari permainan ini adalah sejumlah orang memiliki identitas rahasia dan harus menemukan siapa di antara mereka yang berperan sebagai mafia.
Para peserta yang ada di mafia game harus berusaha untuk tidak teridentifikasi sebagai mafia hingga akhir permainan agar dapat bertahan hidup dan memenangkan permainan.
Secara lebih spesifik, dalam permainan Mafia game terdapat beberapa peran yang dijalankan oleh pesertanya. Di bawah ini adalah peran dan aturan yang berlaku dalam permainan Mafia:
- Narator atau moderator, sering disebut juga sebagai mayor, bertugas mengatur jalannya permainan. Mereka tidak ikut bermain, tetapi mengumumkan waktu, mengidentifikasi siapa yang tereliminasi, dan menentukan pemenangnya.
- Warga merupakan peran yang harus mencari dan mengidentifikasi siapa yang menjadi mafia. Mereka harus bekerja sama untuk mengeliminasi semua mafia agar bisa memenangkan permainan.
- Mafia harus menjaga rahasia identitas mereka sepanjang permainan dan berusaha untuk tidak teridentifikasi oleh warga. Mereka berupaya untuk memenangkan permainan dengan mempertahankan jumlah anggota mafia yang lebih banyak dari jumlah warga pada akhir permainan, seringkali dengan menuduh warga untuk dieleminasi.
- Dokter adalah peran khusus yang dimiliki oleh seorang warga. Mereka memiliki kemampuan untuk menyembuhkan atau menghidupkan kembali warga yang sudah dieliminasi atau dibunuh oleh mafia. Namun, dokter tidak bisa menyelamatkan dirinya sendiri.
- Polisi juga merupakan bagian dari kelompok warga yang memiliki kemampuan untuk mengetahui identitas orang lain. Mereka memiliki kesempatan untuk menanyakan identitas seseorang kepada narator.