Cara Mudah Mengawinkan Ikan Cupang, Simak Tips-tips Berikut

cara mudah mengawinkan ikan cupang
BUDIDAYA. ilustrasi cara mudah mengawinkan ikan cupang. rakcer.id
0 Komentar

RAKCER.ID – Artikel ini akan membahas budidaya dan cara mudah mengawinkan ikan cupang. Untuk memijahkan atau mengawinkan ikan cupang, harus memiliki wadah atau kamar pengantin.
Wadah atau kamar pengantin ini, bisa menggunakan baskom atau ember bekas cat yang sudah dibersihkan, sterofoam dan lain-lain yang penting wadahnya tidak terlalu sempit.
Sebelum melanjutkan pembahasan cara mudah mengawinkan ikan Cupang, harus menyiapkan medianya dulu.
Siapkan baskom dan usahakan yang berukuran sedang, kalaupun mau memijahkan di wadah yang kecil seperti ember bekas cat dengan catatan setelah larva atau anakan Cupang berumur satu minggu. Segera pindahkan ke wadah pembesaran bisa berupa baskom atau bak.
Kemudian siapkan airnya. Bisa air hujan, air sumur atau air pam dengan syarat jika pakai air pam harus didiamkan dulu selama 2 sampai 3 hari agar kandungan dari air pam hilang.
Jangan lupa untuk memberikan garam dan tambahkan 1 tetes obat biru atau bisa juga menggunakan daun ketapang yang tujuannya mencegah berkembannya parasit sehingga airnya layak.
Pengantin ikan  pun sehat setelah bagian wadah dan air siap, selanjutnya ke proses persiapan perkawinan yang disiapkan adalah potongan botol atau wadah kecil transparan atau bening.
Tujuannya adalah agar indukan betina aman dari serangan ikan jantan, setelah itu baru masukkan ikan jantan.
Cara Mudah Mengawinkan Ikan Cupang, dari sini tidak perlu bingung untuk memulai berternak ikan cupang karena ada kisi kisi cara mudah mengawinkan ikan cupang.
Bisa menambahkan potongan plastik yang bertujuan sebagai media lekat atau tempat melekatnya gelembung jantan. Supaya mudah dalam pengecekan telur dalam proses perkenalan, indukan tetap diberi makan supaya induknya tetap sehat dan siap proses untuk kawin.
Makanan yang diberikan dalam proses ini adalah makanan hidup berupa jentik-jentik, tujuannya supaya indukan tetap melakukan aktivitas atau olahraga supaya sehat.
Kapan membuka penyekat dari potongan botol itu? Sebelum itu bayangkan apa yang terjadi jika penyekat itu tidak ada atau langsung dibuka tanpa melihat situasi dan kondisi atau perilaku ikan.

0 Komentar