Hasil Borneo FC vs Madura United di Semifinal Championship Liga 1: Madura United Susul Persib Bandung

Hasil Borneo FC vs Madura United di Semifinal Championship Liga 1: Madura United Susul Persib Bandung
Duel udara antar pemain Borneo FC (jersey orange) dan pemain Madura United (jersey hitam). FOTO: x.com/BorneoSMR/RAKCER.ID
0 Komentar

Malik Risaldi mencetak gol setelah menerima umpan dari Francisco Rivera, membuat skor menjadi imbang 2-2.

Setelah gol tersebut, Madura United semakin dominan dan terus mengancam gawang Borneo FC.

Pada menit ke-66, kombinasi Francisco Rivera dan Malik Risaldi kembali sukses sehingga dapat mengubah skor menjadi 2-3 untuk keunggulan Madura United.

Baca Juga:Jadwal Final Liga 1 Indonesia 2024: Ditunggu Persib Bandung wahai Pemenang Semifinal Championship Liga 1Pertandingan Hoffenheim vs Bayern Munchen Berakhir Tragis: Musim Die Roten Tanpa Trophy

Pesut Etam meningkatkan intensitas serangan mereka dalam upaya menyamakan kedudukan. Meski terus menekan, Madura United bertahan dengan rapat.

Skor tetap 2-3 hingga akhir pertandingan, memastikan Madura United melaju ke final dengan agregat 4-2.

Susunan Pemain Borneo FC vs Madura United

Pieter Huistra selaku pelatih Borneo FC menggunakan formasi 4-3-3 dan menurunkan pemain berikut:

  1. Angga Saputro,
  2. Fajar Fathurrahman,
  3. Alfharezzi Buffon,
  4. Silverio,
  5. Leo Guntara,
  6. Adam Alis,
  7. Kei Hirose,
  8. Hendro Siswanto,
  9. Terens Puhiri,
  10. Felipe Cadenazzi,
  11. Stefano Lilipaly.

Sementara Rachmat Basuki selaku pelatih pengganti dari tim Madura United menggunakan formasi 4-3-3 dan menurunkan pemain berikut ketika pertandingan Borneo FC vs Madura United berlangsung: 

  1. Lucas Frigeri,
  2. Dodi Alekvan Djin,
  3. Cleberson,
  4. Fachruddin Aryanto,
  5. Koko Ari Araya,
  6. Jacob Mahler,
  7. Jaja,
  8. Francisco Rivera,
  9. Riyatno Abiyoso,
  10. Dalberto,
  11. Malik Risaldi
0 Komentar