Keren Banget ! New Yamaha X-Ride 125 Tampil Ngejreng November 2023

New Yamaha X-Ride 125 Tampil Ngejreng November 2023
New Yamaha X-Ride 125 Tampil Ngejreng November 2023. Foto: Pinterest - RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON,RAKCER.IDYamaha X-Ride 125 mendapatkan penyegaran tampilan jelang akhir tahun. Motor skutik yang diposisikan dengan gaya berpetualang ini kini dengan perpaduan warna yang aggressive dan modern.

Asst. General Manager Marketing – Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, Antonius Widiantoro, menjelaskan warna-warna baru ini merupakan hasil dari keinginan konsumen.

Sehingga motor ini dirasakan cocok untuk digunakan harian dan berpetualang di akhir pekan.

Baca Juga:Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A04s 128GB, Rilis di IndonesiaSamsung Galaxy A04s Kebagian Android 13, Begini Cara Update

Simak Ulasan Lengkap Tentang Yamaha X-Ride 125

“Oleh karena itu kami hadirkan X-Ride 125 dengan perubahan warna baru yang didasarkan pada kebutuhan konsumen untuk mobilisasi harian sekaligus dapat digunakan saat weekend berpetualang menjelajahi tempat-tempat yang baru,” ujar Antonius melalui keterangan resminya.

X-Ride 125 hadir dalam tiga warna baru yang terdiri dari Sand, Black & Cyan. Untuk warna Sand, selain jadi warna terbaru, warna ini juga merefleksikan warna alam yang sesuai dengan karakter X-Ride 125 sebagai motor adventure.

Warna Sand ini akan menggantikan Blue untuk X-Ride 125 terbaru. Pabrikan berlogo garpu tala tersebut masih mempertahankan warna Black & Cyan pada X-Ride 125 dengan penyegaran pada grafis dan warna body.

Untuk warna Black masih mengedepankan warna hitam yang elegan dengan karakter yang kuat dan tangguh. Yang terakhir yaitu warna Cyan yang masih jadi favorit untuk yang suka menjadi pusat perhatian saat berkendara.

Kemudian konsep grafis baru X-Ride 125 adalah stripe garis-garis yang bersilangan (sharp edge) dan semakin menguatkan kesan X atau Extreme Symbol. Stripe ini sesuai dengan karakter dari X-Ride 125 sebagai motor yang bisa digunakan untuk berpetualang ataupun sebagai motor harian.

Performa X-Ride 125 masih diusung oleh mesin 125 cc dengan tenaga 9,3 daya kuda @ 8.000 rpm dan torsi 9,6 Nm @ 5.500 rpm. Tenaganya kemudian disalurkan ke roda belakang melalui CVT.

Itulah tadi ulasan lengkap tentang Yamaha X-Ride 125 semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan. (*)

0 Komentar