Lowongan Kerja PT Pos Indonesia 2023, Berikut Posisi yang Dibutuhkan!

lowongan kerja PT Pos Indonesia
Lowongan Kerja PT Pos Indonesia, Terbaru!. Foto: Pinterest
0 Komentar

RAKCER.ID – Ada informasi terbaru mengenai lowongan kerja PT Pos Indonesia pada periode Mei 2023.

PT Pos Indonesia adalah sebuah perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang spesialisasi dalam bidang jasa kurir, logistik, dan transaksi keuangan.

Perusahaan ini sudah berdiri sejak tahun 1746 dan tidak hanya fokus pada layanan pos dan kurir, tetapi juga pada jasa keuangan, ritel, dan properti.

Baca Juga:Lowongan Kerja PT Telkom Indonesia 2023, Simak Informasinya!Wajib Tahu! 6 Tips Agar Lolos Wawancara Kerja

PT Pos Indonesia memiliki lebih dari 4 ribu kantor pos dan 28 ribu agen pos yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia untuk mendukung operasinya.

Selain fokus pada layanan pos dan pengiriman paket, perusahaan ini juga berbisnis di sektor jasa keuangan, ritel, dan properti.

Bisnis PT Pos Indonesia dibagi menjadi dua divisi utama, yaitu Bisnis Surat Paket (BSP) dan Jasa Keuangan (Jaskug).

Pada bulan Mei 2023, terbuka lowongan kerja PT Pos Indonesia akan mengikuti Rekrutmen Bersama BUMN.

Dapat di akses melalui rekrutmenbersama.fhcibumn.id.

Berikut Persyaratan dan Posisi Jabatan yang Dibuka Lowongan Kerja PT Pos Indonesia

Posisi Supervisor

Syarat-syarat pendaftaran sebagai berikut:

• Laki-laki/Perempuan

• Bidang Pekerjaan Operasi/Produksi/Proyek

• Minimal berpendidikan D3 Semua Jurusan

• Memiliki IPK/Nilai Minimal 3,00

• Minimal berusia 27 Tahun

• Penempatan Kabupaten Biak Numfor, Kabupaten Marauke, Kabupaten Mimika, Kabupaten Nabire
Berikut adalah deskripsi pekerjaan yang ditawarkan:

• Bertanggung jawab untuk mengatur dan memastikan operasional unit kerja berjalan dengan lancar

Baca Juga:Pantang Menyerah! Berikut 7 Tips Mencari Pekerjaan Agar Tidak BingungKonsep Belajar Untuk Anak, Antara Menghafal dan Memahami

• Mengkoordinasikan dan memastikan pekerjaan pegawai di unit kerja yang dikelola berjalan sesuai dengan standar dan target yang telah ditetapkan

• Menyusun rencana kerja unit secara harian, mingguan, bulanan, dan tahunan

• Melakukan pengawasan dan pemeriksaan terhadap unit yang dikelola

• Memberikan motivasi dan arahan kepada pegawai di unit yang dikelola.
Rekrutmen

• Memiliki pengetahuan yang baik di bidang Teknologi Informasi, Pemasaran, dan Logistik

• Memiliki kemampuan interpersonal, kepemimpinan, dan komunikasi yang baik

• Siap ditempatkan di Kantor Cabang di wilayah Papua dan Papua Barat.

Anda dapat mendaftar secara online untuk posisi tersebut melalui tautan di bawah ini dengan mengklik “Lamar Posisi”. Registrasi pendaftaran akan dibuka hingga tanggal 20 Mei 2023.

0 Komentar