Menggabungkan Elegansi Jepang dan Skandinavia dalam Desain Japandi Style

Menggabungkan Elegansi Jepang dan Skandinavia dalam Desain Japandi Style
Japandi Style. FOTO: pinterest/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Japandi style merupakan trend desain interior yang semakin populer, memadukan keindahan dan kesederhanaan desain Jepang dengan fungsionalitas dan kenyamanan desain Skandinavia.

Artikel ini akan menjelaskan apa itu Japandi style, karakteristik utama dari desain ini, dan bagaimana Anda dapat mengaplikasikannya di rumah Anda untuk menciptakan ruang yang harmonis dan elegan.

Apa Itu Japandi Style?

Japandi style adalah gaya desain interior yang merupakan gabungan antara gaya Skandinavia dan gaya Jepang modern.

Baca Juga:Keseruan dan Keceriaan Lomba 17 Agustus Estafet Tepung dalam Merayakan KemerdekaanDekorasi 17 Agustus yang Unik untuk Menyemarakkan Perayaan Kemerdekaan RI dengan Gaya Kreatif

Keduanya digabung karena memiliki satu benang merah konsep yang sama yakni keminimalisan sisi desainnya.

Secara spesifik, gaya Japandi menghadirkan interior yang simpel dengan menonjolkan sisi kehangatan elemen-elemen yang ada di ruangan, elemen-elemen yang dipakai juga bersifat natural, dan penerapan palet warna yang kalem.

Jadi, kita tidak akan menemukan unsur-unsur yang mencolok dalam ruangan yang mengusung gaya ini.

Selain mengadopsi ciri khas dan prinsip desain gaya Jepang dan Skandinavia yang unik, Japandi juga mengambil nilai filosofis dengan konsep perkembangan gaya hidup estetis kedua negara, tempat lahirnya gaya desain.

Wasabi-sabi adalah istilah estetika Jepang untuk keindahan dari ketidaksempurnaan. Wasabi-sabi dapat juga kamu artikan dengan menangkap keindahan dari apa yang kurang baik secara visual.

Segala sesuatu yang terlihat sederhana dan memiliki kekurangan sebenarnya bisa kita anggap sempurna.

Dari Skandinavia, Japandi menyajikan keseimbangan dan prinsip yang tepat dari gaya hidup Lagom.

Baca Juga:Momen Khusyuk dalam Doa Upacara 17 Agustus saat Merayakan Kemerdekaan RIContoh Surat Undangan Lomba 17 Agustus untuk Warga Mulai dari Formal hingga Melalui Grup WhatsApp

Ini karena gaya hidup tersebut bagi orang Swedia sebagai kunci kebahagiaan mengutamakan terciptanya keseimbangan dalam semua aspek kehidupan, mulai dari karir, kesehatan, dan kehidupan sosial.

Karakteristik Utama Japandi Style

1. Minimalisme dan Kesederhanaan

Japandi style mengutamakan minimalisme dengan meminimalisir barang-barang yang tidak diperlukan. Ruang didesain untuk menciptakan kesederhanaan yang fungsional, dengan fokus pada elemen-elemen yang memiliki makna dan nilai estetika.

Setiap elemen dalam desain ini memiliki tujuan dan tempatnya masing-masing.

2. Penggunaan Material Alami

Material alami adalah salah satu ciri utama Japandi style. Kayu, bambu, dan batu sering digunakan untuk memberikan sentuhan alami yang hangat dan organik.

0 Komentar