Pertarungan Pilkada Cirebon 2024 Semakin Memanas, 2 Nama Saling Bertarung!

Pertarungan Pilkada Cirebon 2024 Semakin Memanas, 2 Nama Saling Bertarung!
Kandidat Calon Wali Kota Cirebon. Eti (baju putih dibalut dengan rompi), Edo (baju kuning), Fitria (kerudung merah dibalut dengan jas), Hendrik (jas abu-abu), Handarujati (jas hitam dibalut dengan dasi biru). FOTO: ISTIMEWA/RAKCER.ID
0 Komentar

CIREBON, RAKCER.ID – Bursa Calon Walikota di Cirebon, Jawa Barat mulai memanas.

Sebanyak 150 kuisioner yang dimiliki oleh tim Pemilu Rakyat 2024, disebar ke beberapa RW di Kelurahan Drajat, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.

Tujuannya adalah untuk mengukur popularitas dan elektabilitas figur-figur yang berpotensi maju pada Pilkada Kota Cirebon di November 2024 mendatang.

Tim Pemilu Rakyat sendiri terdiri dari tim redaksi Rakyat Cirebon.

Baca Juga:Pakai Sepatu Lari Wanita Terbaik Ini Untuk Kamu yang Ingin Menaikkan Hobi LariHanya Burung Hantu, Tapi Sampai Dilarang Tampil di MPL Season 11

Pihak mereka langsung turun ke lapangan untuk melakukan survei secara tatap muka dengan masyarakat di Kelurahan Drajat, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon. 

Isi surveinya hanya ada tiga pertanyaan. Pertama, apakah anda tahu tahun ini akan digelar Pilkada?, lalu yang kedua, siapa figur yang anda ketahui mencalonkan diri jadi walikota pada Pilkada Cirebon 2024?, dan yang terakhir, siapa figur yang anda pilih pada Pilkada 2024 mendatang?.

Hasil dari pertanyaan tersebut adalah 82,59% responden telah mengetahui bahwa akan ada pelaksanaan Pilkada Cirebon 2024.

Sementara yang belum mengetahui nya hanya 17,41%.

Hal ini meningkat dibandingkan dengan Pemilu Rakyat 2024 sebelumnya.

Pada sebelumnya, responden yang mengetahui akan adanya pelaksanaan Pilkada Kota Cirebon di tahun ini hanya menyentuh 67,38% dan yang belum mengetahuinya di angka 32,62%.

Terkait figur-figur yang meraih popularitas dan elektabilitas tinggi, nama Eti Herawati, Effendi Edo, Fitria Pamungkaswati, Suhendrik, Handarujati Kalamullah hingga Bamunas Boediman yang masih dikenal luas oleh responden.

Selebihnya, ditempati oleh figur-figur lain yang juga cukup dikenal. 

Seperti Dani Mardani, Sri Budi Harjo, H Karso, Agus Mulyadi, Ruri Tri Lesmana, Heru Cahyono hingga Suryana.

Dari nama-nama di atas, hanya 2 calon yang memiliki popularitas dan elektabilitas yang tinggi dibanding calon lainnya.

Baca Juga:Teman Satu Negara Erik Ten Hag Jadi Pelatih Baru Liverpool!Kasus Aneh Banget! Udah Ngerekam Adegan Enggak Senonoh Anak Kandungnya, Eh Malah Suruh Aborsi Pas Hamil!

Siapa calon Wali Kota Cirebon yang memiliki popularitas dan elektabilitas yang tinggi di Pilkada 2024 mendatang?

Calon Walikota yang Punya Popularitas dan Elektabilitas yang Tinggi di Pilkada 2024

Kedua Calon tersebut adalah Eti dan Edo. Mereka berdua akan bertarung di Pilkada Cirebon 2024 mendatang.

Eti memperoleh popularitas sebesar 17,3% sementara untuk elektabilitasnya sebesar 7,69%.

Sedangkan Effendi Edo memperoleh popularitas yang lebih besar dibandingkan Eti, yakni sebesar 21,78% dan Elektabilitas sebesar 7,05%.

0 Komentar