CIREBON, RAKCER.ID – Wisata pantai di Bali di kenal karena keindahan pantainya, pasirnya yang putih, ombaknya yang besar, dan masih banyak lagi keindahan-keindahan lainnya. Pulau Dewata dikelilingi oleh ratusan pantai Bali. Setiap pantai menawarkan manfaat dan mungkin sesuatu yang istimewa yang tidak dimiliki pantai lainnya.
Salah satu tempat wisata yang paling populer untuk menghabiskan liburan sekolah adalah Bali. Di Bali, kamu mungkin menemukan hamparan pantai menakjubkan yang dan bisa kamu nikmati saat matahari terbenam.
Berikut adalah 5 rekomendasi wisata pantai di bali yang populer dan banyak diminati:
- Pantai kuta
Lokasi pantai kuta yang strategis dekat bandara internasional ngurah rai menjadi salah satu daya tarik utamanya. Pasir putih dan pemandangan matahari terbenam yang menakjubkan juga bisa disaksikan di Pantai Kuta. Selain itu, fasilitas penginapan, pilihan tempat makan, toko ritel, toko suvenir, dan banyak lagi semuanya berlokasi strategis.
Baca Juga:Model Gazebo Minimalis di Depan Rumah yang Cocok untuk Tempat Ngumpul Bareng KeluargaMengenal Bambu Jepang, Tanaman Hias yang Memiliki Kemampuan Menurunkan Polusi Udara
- Pantai nusa dua
Pantai ini merupakan tempat favorit para wisatawan saat berkunjung ke Bali. Pantai ini terletak di jantung kawasan nusa dua bali. Hamparan pasir putih bersih dan lautan biru sebening kristal siap kamu nikmati. Memang pantai terbersih di Pulau Dewata sering disebut-sebut sebagai pantai nusa dua Bali. Berbagai macam fasilitas juga terdapat di kawasan nusa dua, antara lain hotel, resort, pilihan tempat makan, toko retail, dan tempat makan yang lezat.
- Pantai pandawa
Pantai ini terletak di Desa Kutuh, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, dan dikenal dengan nama Pantai Kutuh, karena letaknya yang berada di balik tebing terjal yang ditumbuhi tanaman, pantai ini dulunya dikenal sebagai pantai rahasia.
- Pantai jimbaran
Pantai Jimbaran mempunyai ombak yang besar, maka pantai ini menjadi lokasi selancar yang populer. Pantai Jimbaran menawarkan pemandangan matahari terbenam yang menakjubkan yang dapat dinikmati sambil menikmati berbagai hidangan seafood yang lezat. Pantai ini terletak di dekat bandara ngurah rai.
- Pantai sanur
Pantai Sanur adalah tempat ideal untuk menikmati pemandangan matahari terbit Bali yang menakjubkan. Berbeda dengan kebanyakan pantai di Bali yang menyuguhkan pemandangan matahari terbenam. Pantai Sanur terletak di pantai timur Pulau Bali. Oleh karena itu, pemandangan matahari terbit di atas Pantai Sanur sungguh menakjubkan.