RAKCER.ID – Nugget tidak selalu harus terbuat dari daging ayam, cemilan nugget tahu pun dapat menjadi cemilan gurih.
Apalagi ketika disantap dalam keadaan hangat dengan saus favorit sebagai pendampingnya.
Awalnya, nugget memang merujuk pada adonan daging ayam cincang yang dibentuk menyerupai bongkah emas atau ‘nugget’. Namun, saat ini sudah ada banyak variasi bahan yang dapat digunakan untuk membuat nugget.
Baca JugaPerindo Kota Cirebon Sodorkan Banyak Bacaleg MudaGak Bisa Berhenti Ketawa, 4 Film Thailand Netflix Lucu
Jika ingin menggunakan bahan nabati, tempe atau tahu yang kaya protein bisa menjadi pilihan. Bahan tersebut dihaluskan, kemudian dicampur dengan bumbu, telur, dan bahan lainnya.
Bentuk dan lapisan tepung panir pada nugget tahu persis seperti nugget ayam.
Nugget yang terbuat dari tahu juga memiliki rasa yang gurih tak kalah dengan nugget ayam.
Baca Juga4 Hero MM Tersakit? Apakah Hero Favorit Kamu Termasuk, Simak YukManchester United Pesta 4 Gol atas Chelsea
Anda dapat mencampurkannya dengan sayuran yang dicincang halus agar lebih bernutrisi.
Nugget tahu juga dapat dibuat dalam jumlah banyak untuk dijadikan stok lauk. Pasti akan disukai oleh anak-anak.
Berikut Resep Nugget Tahu yang Sederhana
Bahan-bahan
– 250 gram tahu putih
– 2 buah wortel, parut halus
– 100 gram jagung manis, pipil
– 2 siung bawang putih, cincang halus
– 2 sdm tepung terigu
– 2 sdm tepung roti
– 1 sdt bubuk kaldu ayam
– 1/2 sdt garam
– 1/4 sdt merica bubuk
– 1 butir telur
– Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng
Cara Membuat
1. Pertama-tama, haluskan tahu putih dengan menggunakan garpu atau blender.
2. Dalam sebuah wadah, campurkan tahu halus, wortel parut, jagung manis, bawang putih, tepung terigu, tepung roti, bubuk kaldu ayam, garam, dan merica bubuk. Aduk rata hingga semua bahan tercampur dengan baik.
Baca JugaSeru Parah Game Android Terbaik 2023 ini, Mainkan YukDiperintah Maju DPR RI dari Dapil Cirebon-Indramayu, Wagub Uu: Ibarat Sawah Kering Tandus
3. Tambahkan telur ke dalam adonan dan aduk kembali hingga tercampur merata.
4. Ambil sejumput adonan tahu dan bentuk menjadi nugget sesuai dengan selera. Lakukan langkah ini sampai semua adonan habis.
5. Panaskan minyak goreng dalam wajan dengan api sedang. Goreng tahu nugget hingga kecokelatan dan matang secara merata. Angkat dan tiriskan.
Baca JugaKocak Abis! 5 Variety Show Komedi Korea yang Bisa Bikin Kamu Ketawa NgakakRekomendasi 3 Cat Anti Jamur untuk Hunian Bebas Jamur
6. Tahu nugget siap disajikan sebagai camilan atau hidangan pendamping. Sajikan dengan saus sambal, saus tomat, atau saus favoritmu.
Selamat mencoba!