Sangat Berjasa Bagi Petani, 5 Reptil Sahabat Petani yang Membasmi Hama 

Sangat Berjasa Bagi Petani, 5 Reptil Sahabat Petani yang Membasmi Hama 
Ular pucuk ini sebagai sehabat petani Foto : Pinterest / Rakcer.id
0 Komentar

CIREBON, RAKCER. ID – Reptil Sahabat Petani, Secara alami, kawasan pertanian tidak terbatas pada tempat tinggal manusia; beberapa hewan liar terlihat berkeliaran di tempat-tempat seperti taman dan sawah. 

Reptil seperti kadal dan ular merupakan salah satu satwa liar yang sering terlihat di kawasan perkebunan. 

Hal ini karena kawasan pertanian ini menawarkan sangat banyak sekali makanan dan tempat berlindung terbaik bagi reptil ini. 

Baca Juga:5 Fakta Tentang Hoatzin, Burung Asli Endemik Hutan Amazon 5 Burung yang Ahli dalam Berenang dan Menyelam agar Memudahkan Mereka Menangkap Ikan 

Meskipun para petani sering menjumpai reptil, banyak dari mereka yang benar-benar takut terhadapnya. 

Reptil bergigi tajam yang terasa sakit jika manusia digigit  antara lain biawak dan ular yang dapat membawa racun yang berakibat fatal bagi manusia.

Tetapi Reptil berikut ini justru sangat berjasa sekali pada petani karena bisa mengendalikan populasi hama yang ada di perkebunan dan reptile berikut ini adalah sahabat bagi petani 

Mengapa reptile ini menjadi sahabat petani ? Apakah karena reptile ini benar – benar berjasa daripada sobat rakcer penasaran mending simak penjelasan berikut ini yaitu 5 reptil sahabat petani. 

1.      Ular Pucuk 

Reptil Sahabat Petani yang pertama yaitu ada ular pucuk, Terlepas dari kesalah pahaman umum bahwa ular ini sangat berbisa dan berbahaya, ular ini sebenarnya memiliki tingkat bisa yang rendah dan tidak berbahaya. 

Banyak orang kesulitan membedakan ular dari genus Ahaetulla ini dengan ular viper berbisa hijau karena kemiripannya. 

Selain itu, ular pucuk sangat protektif; jika merasakan bahaya, ia akan mengangkat dan melenturkan lehernya. 

Baca Juga:5 Fakta Mengenai Largetooth Sawfish, Hiu Unik Karena Memiliki Moncong Seperti Gergaji Terlihat Seperti Ular Tetapi Masih Sejenis Kadal, 8 Fakta Unik Burton's legless lizard 

Masyarakat umumnya takut akan hal ini, terutama para petani yang sering berkunjung ke ladang. 

Tapi ingat, jangan menilai ular dari sampulnya saja. Meski berpenampilan protektif, ular ini mempunyai fungsi penting bagi para petani. 

Ular pucuk dapat memakan burung kecil, menurut situs A-Z Animals. Tentu saja ular pucuk ini cukup menguntungkan bagi para petani karena sejumlah jenis burung menimbulkan masalah bagi tanaman pangan seperti padi. 

Ular pucuk  dapat dikenali hanya dari kepalanya yang tinggi, runcing, dan tubuh ramping berwarna hijau namun ular ini memiliki bisa rendah yang berbahaya pada hewan saja.

0 Komentar