CIREBON, RAKCER.ID – Intip tanggal tayang serta sinopsis film horor Siksa Neraka yang akan segera tayang di bioskop tahun ini!
Siapa yang sudah tak sabar ingin menyaksikan film Siksa Neraka? Sebelum film ini rilis, yuk simak terlebih dahulu mengenai sinopsis film horor Siksa Neraka.
Seperti yang telah disampaikan sebelumnya, film Siksa Neraka yang diadaptasi dari komik legendaris berjudul sama, karya MB Rahimsyah dan saat ini sedang dalam tahap akhir produksi, dengan anggaran sebesar Rp 5 juta.
Baca Juga:Sinopsis Film Panggonan Wingit yang Akan Tayang di Bioskop Pada Bulan November 2023Sinopsis Film Horor Perjamuan Iblis yang Akan Tayang Pada Tanggal 16 November 2023
Film ini akan menggambarkan keadaan isi neraka, setidaknya secara teori. Efek CGI akan digunakan untuk meningkatkan produksi film.
Berikut Tanggal Tayang serta Sinopsis Film Horor Siksa Neraka yang Akan Segera Tayang di Bioskop
Tanggal Tayang Siksa Neraka
Lantas, kapan Siksa Neraka tayang di bioskop? Berdasarkan poster yang diposting di Instagram akun @siksanerakamovie saat ini, film ini akan dirilis pada akhir tahun 2023. Namun, belum ada tanggal spesifik yang diumumkan untuk penayangan perdananya.
Penasaran dengan alur film Siksa Neraka 2023? Yuk simak Sinopsis Film Siksa Neraka yang telah dirangkum dari berbagai sumber.
Sinopsis Film Siksa Neraka
Siksa Neraka menggambarkan kisah orang-orang yang dihukum di akhirat karena perilaku buruknya di dunia. Dosa-dosa yang mereka kumpulkan dan abaikan pada akhirnya akan menjadi bumerang di neraka.
Orang-orang dengan berbagai sifat dan keburukan akan disiksa dengan berbagai bentuk hukuman di neraka yang menyala-nyala. Mereka juga akan menghadapi berbagai tingkat penyiksaan tergantung pada perbuatan mereka.
Melalui efek CGI, film Siksa Neraka akan menggambarkan suasana yang menakutkan dan mencekam. Menurut Anda, plotnya akan seperti apa? Siksa Neraka akan segera dirilis di bioskop favorit Anda.
Pemeran Siksa Neraka
Pada 11 Mei 2023, syuting film Siksa Neraka dimulai dengan menghadirkan sejumlah aktor dan aktris ternama Indonesia antara lain Ratu Sofya, Astri Nurdin, Ariyo Wahab, Ricky Fachrel, Nayla D Purnama, Kiesha Alvaro, dan aktor senior Slamet Raharjo. .
Baca Juga:Daftar Film Bioskop dari Berbagai Genre yang Akan Tayang Bulan November 2023Inspirtasi Denah Rumah Harga 50 Jutaan
Film Siksa Neraka telah digarap sejak tahun 2022, dan belum lama ini pihak produksi Dee Company telah mengungkap first peek atau kemunculan perdana proyek film horor Siksa Neraka.