Usai Ramai Seruan Boikot, McD Indonesia Donasikan 1,5 Miliar untuk Bantu Palestina

McD
McD donasi unruk bantu palestia melalui BAZNAZ foto : @McDindonesia @instagram-rakcer.id
0 Komentar

Hal ini sesuai dengan sikap pendiri Rekso Group yang mengusung “Niat Baik, Hasil Baik”. Dengan dedikasi yang kuat terhadap prinsip-prinsip kemanusiaan, PT Rekso Nasional Food bercita-cita untuk secara aktif membantu upaya bantuan di Gaza.

Kami mengapresiasi bantuan BAZNAS dalam mewujudkan donasi ini. “Kami berharap kedepannya dapat terus bersinergi memperluas jejak kebaikan ini dan bersama-sama membantu masyarakat yang membutuhkan,” lanjut Yulianti Hadena.

Bantuan kemanusiaan dari McDonald’s Indonesia diterima dengan baik oleh BAZNAS. Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), salah satu organisasi resmi yang ditunjuk pemerintah untuk mengumpulkan bantuan bagi warga Palestina di Gaza, berterima kasih atas donasi yang diberikan oleh PT Rekso Nasional Food.

Baca Juga:Newjeans jadi Girl Grup K-Pop Pertama yang Tampil di Billboard Music Award 2023Profil Ryeoun Aktor Korea yang Rela Belajar Bahasa Isyarat Demi Perannya di Drama ‘Twinkling Watermelon’

Masyarakat Gaza, Palestina, sangat membutuhkan sejumlah barang dari 1,5 miliar bingkisan tersebut, antara lain makanan, peralatan makan, obat-obatan, selimut, tempat tidur, dan perlengkapan kebersihan diri.

McDonald’s Indonesia berharap perdamaian dapat segera tercapai untuk mencegah serangan Israel terhadap masyarakat, khususnya terhadap perempuan dan anak-anak.

Demikian ulasan mengenai McD yang donasikan 1,5 miliar untuk bantu palestina usai ramai seruan boikot.

Simak berita dan artikel menarik lainnya di google news. (*)

0 Komentar