RACKER.ID – Game offline android terbaik? Game bergenre petualangan dan strategi memang seru. Terlebih lagi, alur cerita permainan seperti ini penuh dengan teka-teki yang harus dipecahkan dan ketegangan adrenalin saat memainkannya.
Dengan banyaknya pilihan game yang tersedia, ada banyak game HP Android offline terbaik yang bisa kalian mainkan tanpa akses internet. Saat kamu merasa bosan, bermain game bisa menjadi pilihan yang tepat.
Untuk memainkan game yang tepat, ada baiknya ketahui terlebih dahulu tipe game apa yang ingin kamu mainkan.
Sebab, ada banyak jenis game yang bisa kamu unduh di Google Play Store.
Baca Juga:Samsung Galaxy A14 Reviews, Parah Banget!4 Anime Harem Netflix ini Jangan Sampai Belum Ditonton
Berikut Beberapa Game Offline Android Terbaik:
1. Glow Hockey
Game offline android terbaik pertama yaitu Glow Hockey merupakan bentuk digital dari permainan hockey disc yang biasa kita mainkan di wahana hiburan permainan seperti Timezone, Game Fantasia atau Mr. Games.
Kita bisa bermain dengan teman dalam satu layar smartphone yang mendukung multi-touch. Lebih enak lagi bila bermain di layar yang lebih besar seperti Tablet agar arena lebih luas.
Selain itu, Glow Hockey mempunyai musuh computer AI yang cukup sulit dikalahkan ketika kita bermain sendirian.
2. Asphalt 8
Untuk pecinta game balap pasti akan menyukai game Asphalt 8 Airborne karena gameplay balapnya yang melanggar hukum gravitasi.
Game ini juga memungkinkan para pemain memodifikasi mobil sesuka hati. Game ini juga memberikan kesenangan bermain selama berjam-jam berkat sistem perkembangan yang luar biasa.
Ada banyak konten yang perlu dibuka, dan kamu juga bisa memilih dari gudang senjata beberapa kendaraan terbaik.
Meskipun game ini gratis di App Store, dan Google Play Store, game ini menyediakan in-app purchase atau pembelian dalam aplikasi yang bisa kamu abaikan dengan bebas.
Baca Juga:Cocok Banget 5 Game Mabar sama Pacar Yang Satu ini4 Hero MM Tersakit? Apakah Hero Favorit Kamu Termasuk, Simak Yuk
3. Beach Buggy Racing
Beach Buggy Racing adalah game balap Android yang bisa dimainkan tanpa menggunakan koneksi internet.
Di game ini, pemain bisa memacu kart yang unik dan cepat di lintasan area pantai yang penuh dengan kelokan tajam dan halang rintang.
Beach Buggy Racing tidak melulu soal racing dan menjadi yang tercepat saja, karena antar pembalap bisa saling sikut denan cara paling tidak fair sekalipun.