Wow Murah Banget ! Harga Tiket dibawah Rp.15 Ribu Kamu Sudah Bisa Menikmati Beberapa Tempat Wisata di Kuningan Jawa Barat ini, Dijamin Auto Bahagia dan Fikiran Fresh !

Tempat Wisata di Kuningan
Telaga Cicerem. Foto: Pesona Kuningan
1 Komentar

Tempat Wisata di Kuningan selanjutnya ada Telaga Nilem. Telaga cantik ini berada di kawasan kompleks Telaga Remis. Tepatnya berada di Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Telaga cantik ini berada di perbatasan Cirebon, Majalengka dan Kuningan yang membuat objek wisata ini mudah dijangkau dari arah manapun.

Rute danau ini searah dengan Danau Remis. Dari pusat kota Cirebon ke Telaga Nilem berjarak sekitar 24 kilometer ke arah selatan. Dari Kota Cirebon bisa melalui Sumber menuju Kuningan atau Raja Galuh. Kemudian masuk ke kecamatan Pasawahan.

Harga tiket masuk Telaga Nilem sangat terjangkau yaitu di bawah 20 ribu. Menurut informasi yang ada, harga tiket masuknya Rp 10.000 dan biaya parkir kendaraan Rp 3.000. Danau Nilem masih diperbolehkan untuk digunakan berenang, sementara beberapa danau lainnya sebagian besar tidak diizinkan oleh pengelola dan tokoh adat setempat.

Baca Juga:Waduh Ternyata Sesimpel Ini, Berikut Cara Memesan Marugame Udon Lengkap dengan Pilihan Menu dan Harganya, Gaskeun !Catat Nih ! Informasi Terlengkap Seputar Applikasi InDriver Sebelum Memutuskan untuk Mendaftar

  1. Waduk Darma

Tempat Wisata di Kuningan yang tak kalah Indahnya ada Waduk Darma. Siapa yang tidak tahu objek wisata yang terletak di Desa Jagara, Kecamatan Darma ini.Obyek wisata yang menjadi salah satu ikon Kabupaten Kuningan ini menyuguhkan pemandangan alam berupa waduk atau danau seluas 432 hektar.

Di Waduk Darma, wisatawan bisa berkeliling danau menggunakan perahu yang disewakan warga setempat. Selain itu, banyak juga gazebo dan taman bermain anak.Waduk Darma sangat cocok sebagai destinasi wisata keluarga. Untuk harga tiket masuk kawasan wisata Waduk Darma sendiri dikenakan biaya Rp 15.000 untuk dewasa dan Rp 10.000 untuk anak-anak.

  1. Telaga Biru Cicerem

Tempat Wisata di Kuningan yang paling populer lainnya dan sering dikunjungi oleh selebram ada Telaga Biru Cicerem. Tempat ini merupakan salah satu tempat wisata apik yang sangat populer dan digandrungi banyak orang. Tempat ini banyak dikunjungi oleh kalangan masyarakat hanya untuk menghabiskan waktu luang, bersantai, bermain dan berburu foto yang bagus. Telaga ini termasuk telaga alami dengan air yang jernih dan dihiasi bebatuan serta ikan berwarna-warni.

1 Komentar