RAKYATCIREBON.ID – Sedang asyik bermain, seorang anak kecil Dede (9) warga Desa Susukan Kecamatan Cipicung, Kabupaten Kuningan, menemukan benda mirip bom di kebun pinggir saluran air, tepatnya di Dusun Kliwon RT 03/ RW 01, pada Sabtu (08/01) sekira Jam 11:00 WIB siang.
Menurut Wiwin Ibu anak tersebut menuturkan, saat anaknya bermain dan berjalan di pinggir saluran air, tiba-tiba kaki anaknya menginjak pelepah batang pisang. Dan tak diduga, di bawah pelepah pisang ini ada benda berbentuk silinder seukuran pipa paralon pompa air.
“Dan ternyata benda tersebut tiba-tiba benda mirip bom tersebut mengeluarkan asap dan api, lalu meluncur ke atas dan jatuh di kebun warga,” tutur Wiwin.
Baca Juga:Muncul Usulan Nama Bupati Jadi Nama JalanDiskopdagperin Menerima Kunker DPRD Kota Tanggerang
Ditambahkannya, bekas benda mirip bom yang mengeluarkan asap dan api ini jatuh di dekat tempat pembuangan sampah di kebun warga. Warga Susukan lainnya, Aris menyebutkan proyektil benda mirip bom tersebut, saat ini dibawa ke Mapolres Kuningan.
Sementara itu, Kapolsek Ciawigebang Kompol Herbudiman mengatakan, penemuan benda irip bom ini ditemukan sekitar pukul 11.30 Wib, saat itu saksi hendak pulang setelah membuka saluran air/parit yang mampet untuk mengaliri kolam ikan, saksi tidak sengaja menendang pelapah pisan yang tergeletak di bawah, kemudian dari bawah daun pelapah pisang tersebut keluar kepulan asap dari sebuah benda yang tidak diketahui di lahan kosong/ kebun milik warga setempat.
“Melihat kepulan asap kemudian saksi panik dan lari, benda yang diduga bom terbang ke arah utara kurang lebih 30 meter dan meledak serta mengeluarkan api warna merah di lahan kosong,” katanya.
Beruntung ledakan tersebut tidak menimbulkan korban jiwa dan kerugian materil dari warga di sekitar TKP Ledakan yang di duga Bom Pipa tersebut.
Radius suara ledakan kurang lebih 100 meter, benda yang diduga bom tersebut menyerupai pipa besi dengan diameter kurang lebih 1 inchi dengan panjang 20 cm, benda tersebut ditemukan telah terbagi menjadi 2 bagian dan ditemukan terdapat menyerupai sumbu di salah satu bagian.
Pihak Polsek dan Polres Kuningan kemudian berkoordinasi dengan Tim Jibom Brimob Polda Jabar, untuk mengidentifikasi barang yang diduga bom tersebut, dan melakukan penyelidikan berkaitan kejadian tersebut.(ale)