RAKYATCIREBON.ID – Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Majalengka, DR Hj Lilis Yuliasih MPd mengatakan, saat ini Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah meluncurkan Program Bakti Padamu Guru (Bataru). Program tersebut dirancang Pemprov Jabar untuk membantu semua guru dan karyawan sekolah untuk memiliki rumah layak huni.
Program itu sendiri bukan hanya untuk guru level SMA maupun SMP saja, melainkan semua guru termasuk guru SD dan PAUD. Dijelaskan kadisdik, jika program Bataru berlaku untuk semua karyawan sekolah dengan penghasilan Rp8 juta ke bawah dan belum memiliki rumah.
“Dengan program Bataru tenaga pendidik di Kabupaten Majalengka memungkinkan bisa memiliki rumah seharga Rp150 juta dengan cara kredit,” jelasnya.
Baca Juga:Unisa dan Uniku Jalin KerjasamaBupati Puji Masjid Al-Hidayah Bergaya Arsitektur Timur Tengah
Lebih lanjut sambung dia, Pemda Majalengka dan Pemprov Jabar saat ini sudah bekerja sama dengan Bank BJB dan BSI sebagai mitra untuk pembiayaan kredit tersebut.
Sementara itu Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Kabupaten Majalengka Redi Sugara saat ditemui di sela kegiatan RAT Koperasi Mitra Pendidikan Kecamatan Kasokandel sangat merespon program tersebut yang sangat membantu para guru di Majalengka. Program itu menjadi salah satu solusi yang bisa dimanfaatkan para guru, termasuk guru PAUD yang belum memiliki rumah.
“Mudah-mudahan program Bataru ini bisa bermanfaat bagi para guru di Kabupaten Majalengka khususnya dan umumnya di Jawa Barat, sehingga akan mampu mewujudkan konsep Jabar juara lahir batin dan Majalengka Raharja,” terangnya.
Ditempat yang sama, Ketua umum Asosiasi Perumahan Nasional (Asperumnas) Deni Hasan Ansori, yang juga hadir dalam acara yang dihelat akhir pekan lalu itu mengaku pihaknya akan berkomitmen bersama para pengusaha di bidang property untuk membangun rumah yang layak bagi para guru melalui program Bataru.
“Alhamdulilah kami dari asosiasi akan berkomitmen untuk bisa mewujudkan impian para guru yang belum memiliki hunian, melalui program ini dengan membangun rumah yang layak, dan berkualitas,” ucapnya.
Sementara itu dari pantauan Rakyat Cirebon, dalam kegiatan itu tampak hadir pula Yogi developer Darma Alam Pratama yang nantinya akan bertugas untuk membangun rumah subsidi Bataru. Yang mengaku sudah menyiapkan ratusan rumah untuk para guru yang berada di wilayah Girimukti Kecamatan Kasokandel Kabupaten Majalengka. (pai)