Hal yang sama juga dikatakan Solihin yang merupakan Ketua RW 08 Kelurahan Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan. Menurut Solihin, program ini dapat membantu kesulitan warganya, karena saat ini agak sulit untuk mendapatkan minyak goreng curah dengan harga terjangkau. “Ini sedikit membantu, kuotanya 3 liter sebulan kalau bisa ditingkatkan,” ucap Solihin.
“Saya berharap kualitas minyaknya baik, meski hanya curah. Karena saat ini banyak minyak goreng yang dioplos dan dijual di pasaran,” imbuhnya.
Apresiasi terhadap pembelian minyak goreng curah melalui aplikasi, juga disampaikan sejumlah ibu rumah tangga. Salah satunya, Ida Farida, warga Kelurahan Cipayung Raya, Kecamatan Cipayung Kota Depok.
Baca Juga:Hadapi Lebaran, Cirebon Power Latih Warga Bisnis OnlineHidrolik Rusak, Helikopter TNI-AD Mendarat Darurat
“Saya senang adanya aplikasi ini. Kalau gampang ini bisa memudahkan kita serta meringankan pekerjaan rumah tangga,” katanya.
Hal yang sama juga dikemukakan Yayu Suningsih, warga Kelurahan Cipayung Raya, Kecamatan Cipayung Kota Depok. “Senang kalau mudah mendapatkannya, apalagi kalau murah dan kualitasnya bagus,” katanya. (and)