RAKYATCIREBON.ID – Jabar Bergerak menyalurkan paket sembako gratis bagi masyarakat Kabupaten Cirebon. Totalnya, sebanyak 1000 paket. Salah satunya, didistribusikan di Desa Lurah Kecamatan Plumbon.
“1000 paket sembako ini kami distribusikan ke 30 kecamatan di Kabupatena Cirebon. Salah satunya di Desa Lurah Kecamatan Plumbon,” kata Ketua Jabar Bergerak Kabupaten Cirebon, Rudianto MPd, Jumat (22/4).
Pendistribusian paket sembako ini, tuturnya merupakan salah satu dari program kerja Jabar Bergerak. Hanya saja, kebetulan di Desa Lurah, belum lama ini, warganya ada yang mendapatkan musibah. Sehingga, menjadi salah satu daerah yang diprioritaskan dalam penyaluran paket sembako.
Baca Juga:Heviyana Launching Buku di Hari KartiniTerobos Banjir, Sejumlah Kendaraan Warga Mogok
“Kebetulan, disini kemarin warganya habis terkena musibah. Rumah warga tersapu puting beliung,” katanya.
Bantuan didistribusikan sebagai bagian dari rasa simpatik kepada korban bencana. Diharapkan bisa meringankan beban masyarakat yang terdampak. Terlebih, memontumnya disaat terjadinya lonjakan kebutuhan bahan pokok serta adanya peningkatan harga.
“Mudah-mudahan bermakna bagi warga yang baru saja terkena musibah,” katanya.
Selain paket sembako, Jabar Bergerak juga mendsitribusikan rantang cinta. Yakni paket makanan siap saji. Paket ini pun didistribusikan ke 30 kecamatan. Ada asalan, kenapa hanya 30 kecamatan saja yang mendapat bagian.
Salah satu alasannya, karena keterbatasan personil dalam penyaluran.
Kali ini saja dalam menyalurkan paket sembako, pihaknya tidak sendiri. Ada pihak lain yang dilibatkan.
“Kita bekerjasama dengan GOW. Kemudian juga dengan PKK Kabupaten Cirebon, serta para tokoh masyarakat, untuk bisa mendistribusikan bantuan ini,” katanya.
Sementara itu, Bendahara Jabar Bergerak Kabupaten Cirebon, Dr Hj Sophi Zulfia SH MH mengaku turut berduka adanya bencana yang belakangan menimpa masyarakat di Kabupaten Cirebon. Tapi, semua itu tidak bisa disesalkan. Makanya, sebagai bagian dari rasa empati, bantuan pun didistribusikan.
“Bantuan ini dikhususkan bagi masyarakat yang terkena musibah. Seperti di Desa Lurah ini, yang kemarin terkena puting beliung,” katanya.
Baca Juga:IAIN Cirebon Jalani Rapat BLUPetugas Gabungan Sidak Stok Bahan Pangan
Perempuan yang merupakan mantan anggota DPRD Kabupaten Cirebon itu mengajak kepada masyarakat untuk bisa bersama-sama bergerak dalam bidang sosial, pendidikan serta kebudayaan.
Kuwu Desa Lurah, Urip mengaku berterimakasih atas sumbangan yang sudah didistribusikan kepada warganya. Pihaknya pun mengaku tidak berdiam diri. Sudah melakukan berbagai upaya, untuk bisa meringankan beban warganya. Diantaranya dengan menyebarkan permohonan ke dinas sosial.