RAKYATCIREBON.ID -Pemerintah Kecamatan Kertasemaya menggelar Operasi Pasar Murah (OPM) Bersubsidi, Selasa (26/4). Besaran subsidinya mencapai 50 persen lebih.
Langkah tersebut sebagai upaya membantu masyarakat dalam memperoleh kebutuhan pokok.
Camat Kertasemaya, Ade Sukma mengatakan, kegiatan yang diselenggarakan pihanya menyasar masyarakat di 13 desa se-Kecamatan Kertasemaya. Sedikitnya ada 325 orang yang mendapat paket sembako bersubsidi tersebut.
Isi paketnya terdiri dari 5 kilogram beras, 2 kilogram gula pasir, 2 kilogram tepung terigu, dan 2 liter minyak goreng yang disubsidi pemerintah daerah.
Baca Juga:DPRD Tagih Janji Bupati Pangkas BirokrasiPosko Mudik Bermartabat Manjakan Pemudik
Paket bersubsidi itu dibanderol Rp80.700. Adapun besaran subsidinya Rp83.800. “Jumlah masyarakat yang dapat bantuan pasar murah ada 325 orang yang tersebar di desa-desa se-Kecamatan Kertasemaya. Jadi masyarakat disubsidi sebesar 83.800,” jelas Ade kepada Rakyat Cirebon, kemarin.
Pihaknya berharap, dengan adanya operasi pasar murah ini masyarakat dapat terbantu bebannya di tengah mahalnya bahan kebutuhan pokok. Ditambah lagi semakin banyaknya kebutuhan yang harus dipenuhi dalam menyambut dan merayakan Idul Fitri 1443 Hijriyah.
“Mudah-mudahan dengan adanya operasi pasar murah ini sedikitnya dapat membantu masyarakat merayakan lebaran dengan riang gembira bersama keluarga,” imbuhnya. (tar)