RAKCER.ID – Echo Esport keluar sebagai juara dari turnamen Mobile Legends: Bang-Bang(MLBB), M4 World Championship setelah mengalahkan sang jawara M3 dan rekan senegaranya dari Filipina Blacklist International pada babak grand final, Minggu, 15 Januari 2023.
Laga dilakukan pada venue Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Echo Esport berhasil menumbangkan juara bertahan Blacklist International 4-0 tanpa balas.
Kedua team menurunkan skuad terbaiknya dimulai dari Sanji, Sanford, Bennyqt, Karltzy, dan Yawi dari sisi Echo Esport membuat skuad Blacklist International yang terdiri dari Wise, Edward, OhMyV33nus, Hadji, dan Oheb tak berkutik pada game pertama.
Baca Juga:Generasi Penggemar Pokemon dan Pengisi Suaranya Terinpirasi oleh Ash KetchumPeluncuran Skull and Bones Ditunda (Lagi) Akibat Keuangan Ubisoft yang Memburuk
Game pertama dimenangkan oleh Echo Esport yang membungkam Blacklist International dengan perolehan point kill yang cukup jauh, yakni 13 berbanding 4 point kill.
Pada game kedua Echo esport membungkus permainan dengan melakukan strategi Split Push yang dilakukan oleh Bennyqt dengan hero Brody pada turret utama ketika pemain dari Blacklist International sedang fokus untuk melakukan perebutan lord kedua.
Game ketiga masih didominasi oleh Echo Esport. Melalui tekanan yang terus dilakukan kepada pemain Blacklist International, Echo Esport memenangkan game ketiga dengan perberdaan 13 kill point yang membuat skor menjadi 3-0 untuk Echo Esport.
Situasi game keempat tidak begitu berbeda dengan game sebelumnya, Blacklist International masih tetap kesulitan untuk melakukan pengembangan gameplay pada laga grand finals tersebut. Penekanan yang dilakukan secara bertubi-tubi oleh skuad Echo Esport membuat Blacklist International harus tunduk dihadapan Echo Esport dan keluar sebagai runner up pada laga grand finals M4 World Championship.
Selain permainan yang bagus dari Echo Esport, kunci lain untuk mengalahkan sang juara bertahan adalah dengan melakukan respect banned untuk hero OhMyV33nus, yang selalu menjadi otak dalam skema permainan dari Blacklist International. Terbukti dari 4 game pada laga grand finals M4, Hero Estes tidak pernah keluar dari banned list Echo Esport untuk dimainkan oleh Blacklist Interntional.
Hasil akhir 4-0 membawa kemenangan untuk Echo Esport dan berhak untuk membawa pulang trofi kemenangan. Bagi pemain Karltzy, ini merupakan kedua kalinya dia mengangkat piala M World. Pertama kali ketika dia bermain untuk Bren Esport dan membawa tim tersebut menang pada kejuaraan M2.