Asosiasi Futsal Kabupaten Cirebon Gelar KLB, Hartono Kembali Terpilih

Asosiasi Futsal Kabupaten Cirebon
KONGRES. Drs H Hartono MM kembali terpilih sebagai ketua Asosiasi Futsal Kabupaten Cirebon. rakcer.id/iim abdurahim
0 Komentar

RAKCER.ID – Asosiasi Futsal Kabupaten Cirebon (AFKC) kembali menunjuk Drs H Hartono MM sebagai ketua untuk periode 2023-2027 mendatang.
Keputusan Asosiasi Futsal Kabupaten Cirebon tersebut ditetapkan dalam Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar di aula Dispora Kabupaten Cirebon, Sabtu (28/1).
Hartono dan jajaran pengurus lainnya juga langsung dilantik sebagai pengurus Asosiasi Futsal Kabupaten Cirebon, oleh ketua Asosiasi Futsal Provinis Jawa Barat.
Mantan Kepala Disbudparpora Kabupaten Cirebon itu terpilih secara aklamasi, dan dinilai masih layak memimpin AFKC untuk periode kedua oleh mayoritas voters.
Dalam sambutannya, Hartono mengucapkan terima kasih kepada jajaran AFP Jawa Barat yang memandu pihaknya hingga digelarnya KLB dan pelantikan pengurus.
Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada KONI dan Dispora Kabupaten Cirebon, yang terus mendukung futsal baik dari sisi moril maupun sarana.
Salah satu tokoh yang santer dikabarkan menjadi calon ketua KONI ini mengaku bangga terhadap pengurus lama, yang sangat total memajukan futsal di Kabupaten Cirebon.
“Ini terbukti dengan banyaknya kegiatan khususnya liga dan turnamen, dan mereka (pengurus) sama sekali tidak pernah meributkan soal honor,’ ujar Hartono.
Memasuki era baru, Hartono berjanji akan mempertahankan konsep pembinaan bahkan meningkatkannya. Khususnya mengenai kompetisi berjenjang yang selama ini sudah dilakukan.
Bahkan di kepengurusan baru dirinya menetapkan target bahwa futsal bisa meraih medali di gelaran Poprov Jawa Barat tahun 2026 mendatang.
“Makanya kita akan terus melakukan pembinaan berjenjang, dan juga pembinaan pemain untuk menghadapi dan meraih medali di Porprov 2026 mendatang,” pungkasnya.
Hal senada disampaikan Sekum KONI Kabupaten Cirebon, Ir Arif Rahman Hakim. Bahwa futsal diharapkan bisa menyumbangkan medali di Porprov mendatang.
KONI menurutnya akan membantu futsal dan seluruh cabor anggota KONI untuk melakukan pembinaan. Muaranya menurut Arif adalah prestasi di Porprov 2026.
Arif juga menyebut pembinaan yang dilakukan futsal sudah sangat baik. Bahkan menurutnya, futsal merupakan sedikit cabor anggota KONI yang rutin menggelar kompetisi berjenjang.
“Semoga dengan kepengurusan baru yang diisi muka-muka lama, futsal semakin meningkatkan kualitas pembinaan yang hasilnya nanti meraih medali di event regional maupun nasional,” ujar Arif.

0 Komentar