Baznas Kabupaten Majalengka Siapkan Duta Zakat Menyambut Bulan Suci Ramadhan

Baznas Kabupaten Majalengka
MANFAAT. Baznas Kabupaten Majalengka menyalurkan bantuan kepada asnaf. Untuk memaksimalkan pengelolaan zakat, Baznas menyiapkan duta zakat. rakcer.id/pai supardi
0 Komentar

RAKCER.IDBaznas Kabupaten Majalengka tengah menyiapkan duta zakat Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berzakat, infak dan sedekah menjelang bulan Suci Ramadhan.
Duta zakat tersebut merupakan relawan Baznas Kabupaten Majalengka yang bertugas memberikan sosialisasi dan penyadaran tentang keutamaan zakat, infak, dan sedekah (ZIS) yang nantinya akan disebar ke berbagai wilayah di Majalengka.
Duta-duta zakat tersebut kata Ketua Baznas Kabupaten Majalengka DR H Agus Yadi Ismail SHut MSi merupakan para kader dari berbagai kalangan. Diantaranya para dai muda, mahasiswa, amilin pengelola zakat hingga aktivis sosial lainnya.
Diharapkan dengan keberadaan duta zakat tersebut, Baznas Majalengka mampu menampung dan mengelola dana umat lebih banyak lagi untuk disalurkan kembali ke 8 asnaf.
Sejauh ini pengelolaan dana zakat di Kabupaten Majalengka sudah sangat baik, bahkan menjadi yang terbaik di Jawa Barat.
Hanya saja secara umum antara penerimaan zakat dengan penyaluran zakat, masih lebih banyak jumlah yang disalurkan meski jumlah ASN dan warga mampu di Majalengka sangat banyak.
Namun masih ada beberapa ASN atau warga mampu yang tidak menyalurkan zakatnya melalui Baznas Majalengka.
“Memang masih ada warga yang menyalurkan zakat infak dan sedekahnya ke tempat lain, atau secara pribadi dan tidak melalui Baznas,” terangnya.
“Saya berharap agar kedepan semua kegiatan itu bisa dikelola satu pintu yakni Baznas, sehingga dana yang dikelola bisa lebih besar dan manfaatnya bisa lebih besar lagi karena dana yang disalurkan akan lebih luas,” ucapnya.
Untuk penyaluran ZIS menurutnya bisa melalui UPZ yang sudah ada, dan sudah dibentuk oleh Baznas Kabupaten yang tersebar di 26 kecamatan. Pembentukan UPZ itu sebenarnya untuk memudahkan para muzakki atau pemberi zakat untuk menyerahkan zakat.
Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berzakat tambah Agus, selain dengan membentuk para duta dan relawan zakat pihaknya juga saat ini tengah berupaya membuat program sosialisasi melalui berbagai cara.
Baik menggunakan media sosial maupun bekerjasama dengan para ulama, imam mesjid dan lainnya untuk bisa menyampaikann dalam kegiatan-kegiatan pengajian dan lainnya. (pai)

0 Komentar